Kelurahan Panglayungan Siap Ikuti Helaran Jampana Meriahkan HUT Kota Tasikmalaya Ke-22

- 20 Oktober 2023, 12:00 WIB
Ketua RW 11,Drs.Dayat bersama warga terus mempersiapkan property yang akan ditampilkan pada Helaran Jampana Sabtu besok/Ade Advian Achmad/priangantimurnews/PRMN
Ketua RW 11,Drs.Dayat bersama warga terus mempersiapkan property yang akan ditampilkan pada Helaran Jampana Sabtu besok/Ade Advian Achmad/priangantimurnews/PRMN /

 

PRIANGANTIMURNEWS - Pesta memeriahkan Milangkala Kota Tasikmalaya Ke-22 masih berlanjut. Salah satu acara yang akan pada Sabtu,21 Oktober 2023 yakni acara Helaran Jampana.

Kegiatan Helaran Jampana ini akan diikuti tidak kurang dari 500 orang peserta yang merupakan warga dari tiap RW di Kelurahan Panglayungan.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Panita HUT Ke-22 Kota Tasikmalaya Tingkat Kelurahan Panglayungan, Minatul Mahmudah,SE.

Baca Juga: Momen Milangkala Ke-22 Kota Tasikmalaya, Inilah Harapan Para Perantau untuk Kota Kelahirannya!

Menurut Mahmudah, Helaran Jampana ini akan terdiri dari 8 barisan. Masing-masing barisan akan menampilkan berbagai kreasi.

"Dalam HelaranJampana dari Kelurahan Panglayungan ini,kami telah menyiapkan 8 barisan. Tiap barisan akan menampilkan kreasi. Dari tampilan Ki Lengser yang merupakan simbol tetua adat,tampilan drum band,kreasi tarian 'Manuk Dadali Panglayungan' dan kreasi lainnya yang dijamin pasti menarik,"ujar Minatul Mahmudah yang biasa disapa Ibu Ana.

Acara Helaran Jampana ini disambut antusias juga oleh warga RW 11 Cikiara Kelurahan Panglayungan.

Baca Juga: Ustadzah Rida Maulida Nur Aksi Indosiar akan Tampil pada Tabligh Akbar HUT Ke-22 Kota Tasikmalaya

Halaman:

Editor: Sri Hastuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x