Buah Nanas Berkhasiat Meredakan Nyeri Haid Bagi Wanita

- 13 Mei 2022, 15:02 WIB
Khasiat Buah nanas
Khasiat Buah nanas /pexels/

PRIANGANTIMURNEWS- Khasiat buah nanas bagi kesehatan tubuh manusia memang sudah tak diragukan lagi. Terkenal dengan buah yang memiliki mahkota dan berduri di bagian luarnya, namun ternyata nanas memiliki segudang manfaat dan menjadi obat berbagai macam penyakit.

Tak hanya itu, buah nanas banyak dijumpai di seluruh pelosok Indonesia dan sering dikonsumsi sebagai campuran rujak, salad buah, atau dibuat jus nanas. Buah nanas memiliki nama latin Ananas comosus. Buah ini diyakini berasal dari negara tropis, yaitu Brasil, Bolivia, dan juga Paraguay.

Jika kalian sering membuang bagian batang nanas pada saat memakannya, alangkah baiknya mulai saat ini hal tersebut harus dibenahi. Lantaran, bagian batang mulai dari atas hingga bagian tengah buah nanas, ternyata memiliki khasiat luar biasa yang dapat menyehatkan tubuh.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aquarius Hari Ini Jumat 13 Mei 2022 , Membahas Keuangan, Karir, Kehidupan, percintaan

Nanas mempunyai unsur fitonutrien yang bisa menambah kesuburan. Di samping itu, kandungan ini pun bisa mencegah terjadinya peradangan dan penyakit kardiovaskular. Tak hanya itu jika wanita sering merasakan nyeri haid dan sampai sakit berlebihan, alangkah baiknya mencoba konsumsi nanas.

Buah nanas dapat membantu untuk meredakan nyeri haid yang selama ini sering mengganggu tamu bulanan kalian. Nyeri yang tak beraturan dan Sampai keluar keringat dingin, membuat sejumlah wanita kesakitan dan tak tahan.

Nanas mengandung banyak mineral, seperti zinc, tembaga, beta karoten, dan folat yang akan membantu kita memiliki sistem reproduksi yang sehat.

Baca Juga: Profil Indah Permatasari, Pemain Wedding Agreement The Series yang Sedang Hamil Anak Pertama

Rutin memakan nanas secara langsung atau meminumnya dalam bentuk jus dapat meningkatkan peluang kehamilan.

Halaman:

Editor: Neri Januari Stiani

Sumber: Instagram @infokesesehatan_


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x