Plat Nomor Kendaraan Bermotor Pribadi Akan Diganti, dari Hitam jadi Putih

- 10 Januari 2022, 10:11 WIB
  Plat nomor kendaraan rencana mau diganti dari hitam menjadi putih
Plat nomor kendaraan rencana mau diganti dari hitam menjadi putih /instagram @infopublic.id /
PRIANGANTIMURNEWS : Pemerintah  tahun 2022 merencanakan sekarang ini akan memberlakukan kebijakan pergantian plat nomor bermotor pribadi secara bertahap dari hitam menjadi putih.
 
Mungkin anda masih bertanya tanya kapan akan mulai diberlakukan pergantian plat nomor secara bertahap dari hitam menjadi putih. Tunggu saja kabar berikutnya.
 
Pasti anda juga ingin tahu soal  biaya Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) akan ada kenaikan apa gak ya?
 
 
Kebijakan ini dllakukan oleh Korps Lalu Lintas Polri.
 
Ternyata rencananya akan dimulai pada pertengahan tahun 2022, dan kabar baiknya pergantian warna ini tidak menambah biaya yang harus dibayarkan masyarakat.
 
Sementara itu tahapannya, akan mulai diterapkan pada orang-orang yang memiliki kendaraan baru terlebih dahulu, yang tidak perlu menunggu masa pakai pelat hitam habis.
 
 
Menurut Kasubdit STNK Korps Lalu Lintas Kepolisian Indonesia, Komisaris Besar Polisi Taslim Chairuddin, tarif pencetakan TNKB masih sesuai dengan biaya Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP).
 
"Tidak ada perubahan, PNBP tetap sama."katanya dikutip priangantimurnews.pikiran-rakyat.com dari Instagram @warungjurnalis Senin 10 Januari 2022.
 
Tarifnya sebagai berikut:
 
Penerbitan Surat Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (STNK) kendaraan bermotor roda dua atau roda tiga: - STNK baru: Rp 100 ribu.
 
 
STNK perpanjangan per 5 tahun: Rp 100 ribu.
 
Penerbitan STNK kendaraan bermotor roda empat:
 
STNK Baru : Rp 200 ribu.
 
Perpanjangan per 5 tahun: Rp 200 ribu
 
Penerbitan Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB):
 
Ranmor roda dua atau roda tiga: Rp 60 ribu perpasang
 
Ranmor roda empat atau lebih: Rp 100 perpasang.***
 

 

Editor: Muh Romli

Sumber: Instagram @warungjurnalis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x