Niat Mengamankan yang Dihakimi Warga, Polisi Malah Jadi Sasaran Amukan Massa

- 30 April 2022, 07:33 WIB
petugas polisi berpakaian preman jadi sasaran amukan masa
petugas polisi berpakaian preman jadi sasaran amukan masa /Instagram @warungjurnalis/

PRIANGANTIMURNEWS - Sulitnya melerai massa ketika ada hal yang memang sudah meresahkan masyarakat banyak seperti halnya maling motor, atau juga maling handphone dan lainnya.

Tak heran jika ada maling yang tertangkap sampai dihakimi oleh masa, dan di saat kejadian sulit untuk dilerai bahkan niat melerai pun malah dipandang ada persekongkolan.

Kadang mereka tidak memikirkan apa dampak setelah  menghakimi terhadap orang yang turut campur mengamankan pelaku jambret. Begitu juga seperti yang telah terjadi di Cakung Jaktim.

Baca Juga: Kemendagri Buat Layanan Cegah Korupsi Pemda Berbasis Metaverse

Petugas polisi dianiaya massa saat usai mengamankan pelaku pejambretan handphone di Jalan Dr Rajiman,Cakung,Jakarta Timur.

Demikian dikutip priangantimurnews.pikiran-rakyat.com dari Instagram @warungjurnalis Sabtu 30 April 2022.

Terlihat di dalam sebuah video yang beredar salah satu pelaku penganiaya mengaku cucu seorang jendral dan beberapa oknum ojol /relawan kumunitas ojol ikut menganiaya bahkan diduga melakukan live medsos. 

"Kejadian berawal saat korban (polisi berusia tua berpakian preman mengggunakan blankon) mengamankan pelaku penjambratan hape bersama amggota polsek Cakung."ujarnya.

Baca Juga: Joko Suranto Disambut Warga Bak Pejabat, Usai Bangun Jalan di Desanya

Usai pelaku diamankan,lalu massa yang didominasi pemuda-pemuda ini beringas hendak merusak atau membakar motor pelaku.

Korban pun mengeluarkan senjata ke udara agar massa tidak membakar motor dikarenakan di lokasi terdapat bengkel motor yang ada bahan mudah terbakar.

Namun aksi korban justru membuat marah massa hingga korban diamuk massa meskipun korban sudah diamankan sesama anggota polsek cakung.

Baca Juga: Daftar Wilayah Kabupaten/Kota Tahap 1 yang Akan di Berhentikan TV Analog Hari ini 30 April 2022

Setelah beberapa waktu akhirnya massa provokator tersebut bubar ketika mengetahui korban benar benar anggota polisi dari sektor cakung.

"Nah silakan diciduk provokator dan pelaku-pelaku penganiaya petugas tersebut."kata Admin warungjurnalis.

Akhirnya, yang ngaku cucu Jenderal yang aniaya polisi kini telah ditangkap Polsek Cakung.

Baca Juga: Cara Menghentikan Rambut Rontok, Cukup Dengan Menggunakan Santan

Akibat perbuatanya Polsek Cakung telah berhasil meringkus tiga pelaku penganiaya polisi yang sedang mengamankan kendaraan jambret di daerah Jl Dr Rajiman,Cakung,Jakarta Timur.

"Akhirnya provokator penganiayaan terhadap satu orang petugas ditangkap petugas Serse Polsek Cakung."kata Kapolres Jakarta Timur Kombes Budi Sartono.

Polisi juga masih mengejar pelaku -pelaku penganiaya dan provokator yang ada dalam video penganiayaan tersebut .***

Editor: Galih R

Sumber: Instagram @warungjurnalis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x