Kapolri Akan Kembangkan Olahraga Sepeda

- 30 Mei 2022, 06:41 WIB
Kapolri akan memasyarakatkan dan lebih mengembangkan lagi olah raga sepeda di tengah masyarakat.
Kapolri akan memasyarakatkan dan lebih mengembangkan lagi olah raga sepeda di tengah masyarakat. /Instagram/@mabespolrinews/

PRIANGANTIMURNEWS- Olah raga merupakan langkah yang terbaik untuk menjaga badan tetap sehat, bugar dan terhindar dari berbagai ancaman penyakit.

Selain ancaman penyakit, olah raga juga sebagai ajang memupuk prestasi di berbagai ajang kejuaraan yang mampu mengharumkan nama baik daerah dan juga negara.

Atas kerja keras para atlit, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin kegiatan parade kemenangan bersama kontingen sepeda Indonesia Sea Games 2022 di kawasan stadion Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sagitarius Hari ini Senin, 30 Mei 2022: Karir, Kesehatan, Kehidupan, dan Cinta

Dalam kegiatan tersebut, Kapolri Jenderal Sigit yang juga Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) menyebut, parade kemenangan ini digelar sebagai bentuk apresiasi dan dukungan moril kepada atlet sepeda karena telah mengharumkan nama Bangsa Indonesia dengan menyumbangkan delapan medali Sea Games.

"Baru saja kita melaksanakan kegiatan parade sepeda dalam rangka memberikan apresiasi kepada atlet Sea Games kita," seperti dikutip priangantimurnews.com dari Instagram mabespolrinews Senin 30 Mei 2022.

Menurut kami, mereka telah menorehkan prestasi yang apabila dibandingkan target yang kita berikan dan juga perolehan pada tahun sebelumnya mengalami peningkatan. 

Baca Juga: Belum Menemukan Titik Terang, Eril Masih Dalam Pencarian

"Sea Games kali ini para atlet mendapatkan tiga emas, empat perak dan satu perunggu," kata Sigit.

Halaman:

Editor: Galih R

Sumber: Instagram @mabespolrinews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x