Reshuffle Kabinet Jokowi, Rizal Ramli: Tidak Akan Membuat Kehidupan Rakyat Lebih Baik

- 16 Juni 2022, 10:23 WIB
   Rizal Ramli menilai resuffle kabinet Jokowi tak akan membuat kehidupan  lebih baik
Rizal Ramli menilai resuffle kabinet Jokowi tak akan membuat kehidupan lebih baik /Twittter @ RamliRizal/

PRIANGANTIMURNEWS - Keputusan Presiden Joko Widodo melakukan perombakan atau reshuffle kabinet hari ini mendapatkan sorotan dari Begawan Ekonomi Rizal Ramli.

Ia menilai, reshuffle kabinet yang dilakukan Jokowi tidak akan memberikan dampak terhadap perbaikan kinerja pemerintahanya saat ini.

 “Banyak yang tanya : ini reshuffle untuk apa dan untuk siapa ? Nyaris tidak akan ada dampaknya terhadap perbaikan kinerja,” ujar RR seperti dikutip Priangantimurnews.com dari akun twitter pribadinya, Rabu, 15 Juni 2022.

Baca Juga: Zulkifli Hasan Jadi Menteri Perdagangan, Begini Respon Sekretaris DPD PAN Kota Tasikmalaya

 Ramli juga mengomentari, langkah Jokowi yang menambah posisi dan mengganti pos Wakil Menteri (Wamen) di kabinetnya saat ini.

 “Nambah- nambah Wamen doang, Wamen yang ada aja ndak jelas kerjaannya,” kata RR menggunakan emoji tertawa.

 RR pun meyakini, reshuffle kabinet yang dilakukan oleh Jokowi juga tidak akan membuat kehidupan rakyat menjadi lebih baik.

Baca Juga: 5 Transfer Termahal dari Jendela Transfer Saat Ini, Ternyata Nomer 5 Ada Diego Carlos

 “Kehidupan rakyat tidak akan lebih baik ! Memang bos ne yang harus di reshuffle, setuju ?,” mengakhiri cuitanya.

 Sementara itu, Aktivis Pro Demokrasi (Prodem), Adamsyah Wahab atau Don Adam menyamakan, reshuffle kabinet yang dilakukan Jokowi dengan Soeharto pada tahun 1998.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Twitter @RamliRizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x