Viral Seorang Pemuda Dikira Pengangguran Ternyata Kelola 50 Perusahaan Server Dunia

- 26 Juni 2022, 08:44 WIB
 Viral Seorang Pemuda Dikira Pengangguran Ternyata Kelola 50 Perusahaan Server Dunia
Viral Seorang Pemuda Dikira Pengangguran Ternyata Kelola 50 Perusahaan Server Dunia /Instagram @viral.menarik/

PRIANGANTIMURNEWS- Pemuda 33 tahun bernama Nurohman asal Dusun Dlingo beberapa minggu belakangan ini ramai dibicarakan.

Walaupun tidak banyak dikenal bahkan warga di sekitar rumahnya yang berada di Dusun Dlingo, Banyuroto, Nanggulan, Kulon Progo, DIY tak banyak yang mengetahui tentang pekerjaannya.

Nurohman bekerja di perusahaan asal Singapura, Consap Pte Ltd. Sejak tahun 2019 Nurohman bekerja pada perusahaan yang fokus di bidang Smart Automation dengan Sistem Smart Internet of Things (loT) yang sudah memiliki lebih dari 100 klien.

Baca Juga: Merapat ke Tim Gresini Racing, Alex Marquez Hengkang dari LCR Honda?

Dalam kesehariannya, Nurohman melakukan pekerjaan di dalam kamar sederhana yang hanya berukuran 3X3 meter. Peralatan yang digunakan hanya komputer rakitan dengan seperangkat koneksi Wi-Fi untuk terhubung ke internet.

Pada perusahaan asal Singapura tersebut, Nurohman bertugas mengelola dan mengontrol lebih dari 50 server yang berlokasi di berbagai negara.

Diketahui, Nurohman yang hanya lulusan SMK jurusan Teknik Komputer Jaringan mampu menopang ekonomi keluarga. Ia juga membantu biaya sekolah adiknya hingga merenovasi rumah.***

Editor: Neri Januari Stiani

Sumber: Instagram @viral.menarik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah