Langkah Strategis Kapolri Siapkan Pengamanan Natal dan Tahun Baru

- 19 Desember 2022, 06:45 WIB
Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo
Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo /Sri Yatni/

PRIANGANTIMURNEWS- Polri akan menggelar Operasi Lilin dalam rangka bentuk pengamanan libur Hari Raya Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru) di seluruh Indonesia.

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengatakan, Operasi Lilin 2022 akan dilaksanakan selama kurang lebih 11 hari. Dimulai dari tanggal 22 Desember 2022 hingga 3 Januari 2023.

"Operasi Lilin akan mulai berjalan kurang lebih 11 hari mulai kita laksanakan gelar di tanggal 22 atau 23 (Desember 2022) sampai tanggal 3 (Januari 2023)," ungkap Kapolri Listyo Sigit kepada wartawan di Mabes Polri.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Virgo Hari Ini Senin 19 Desember, Anda Mengalami Permasalahan Komunikasi Dengan Pasangan

Menurut Sigit, pemerintah bersama dengan Polri akan berusaha semaksimal mungkin melakukan pengamanan aktivitas masyarakat di akhir tahun.

Sigit menjelaskan, kepolisian akan semaksimal mungkin melakukan pengamanan agar kegiatan dan aktivitas masyarakat dapat berlangsung aman dan nyaman.

"Tentunya kita semua akan berusaha semaksimal mungkin agar seluruh rangkaian kegiatan dan aktivitas masyarakat di akhir tahun semuanya bisa berjalan dengan baik," tandasnya.

Baca Juga: Jokowi Gelar Pengajian Mengenang 1.000 Wafatnya Ibunda

Kapolri Prediksi Mobilitas Masyarakat Saat Nataru Capai 44 Juta Orang

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x