BANGGA! Indonesia Negara Berkembang Pertama Yang Menggelar Presidensi G20, Upaya Pulihkan Dunia

- 15 Januari 2023, 19:43 WIB
Indonesia jadi negara berkembang pertama yang mampu menyelenggarakan G20 dengan sukses./Tangkapan layar Youtube/Antara TV Indonesia/
Indonesia jadi negara berkembang pertama yang mampu menyelenggarakan G20 dengan sukses./Tangkapan layar Youtube/Antara TV Indonesia/ /

PRIANGANTIMURNEWS - Pertama kalinya dalam sejarah Negara berkembang memegang Presidensi G20.

Sebagai negara berkembang, Indonesia mempunyai sebuah kehormatan karena terpilih menjadi tuan rumah untuk Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 tahun 2022.

Dengan terpilihnya begitu, Indonesia menjadi negara berkembang pertama pemegang presidensi.

Diketahui Indonesia menerima estafet presidensi dari Italia di tahun 2021, dengan secara resmi sejak itu memimpin forum G20 selama tahun 2022.

Baca Juga: Imbas Regulasi PSSI, Persib BATAL Tampil di AFC! Umuh Muchtar Ngamuk! Ada Rekayasa Berhentinya Liga 2?

Alasan terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah G20 di tahun 2022 ialah karena negara ini dianggap memiliki fundamental ekonomi yang cukup mumpuni dalam 20 tahun terakhir dengan tak pernah berada di bawah rata-rata ekonomi global.

Tidak hanya itu, alasan lainnya ialah karena Indonesia dianggap mampu mengkomunikasikan kepentingan antar negara dengan menciptakan koordinasi yang berkesinambungan terjalin dengan baik.

Maka dari itu, bertepatan di Roma, Italia Indonesia menerima pali dalam acara serah tera Presidensi G20 tanggal 31 Oktober 2021 lalu.

Dengan itu, Indonesia menyuarakan bahwa selama memegang tanggung jawab Presidensi G20, pihaknya bersemangat untuk pulih bersama.

Baca Juga: Prediksi Rennes vs PSG Beserta Head to Head dan Link Live Streaming Ligue 1 Dini Hari Nanti!

Seperti yang diketahui dunia selama dua tahun terakhir sedang mengalami keterpurukan di berbagai bidang akibat adanya virus Covid-19.

Dengan kepercayaan dunia yang diberikan kepada Indonesia, membuat para tokoh besar nusantara memiliki tanggung jawab besar yang perlu ditunaikan sebaik mungkin.

Indonesia dibawah kepemimpinan Presiden Jokowi, terlihat bekerja ekstra agar G20 dapat bekerja dengan baik di tengah gelombang dinamika yang luar biasa karena kondisi yang dialami di hampir seluruh negara.

Sebagaimana yang diketahui selain Covid-19, dunia sedang dihadapkan dengan adanya perang di Ukraina, menajamnya tensi geopolitik hingga terjadinya krisis energi pangan dan keuangan.

Baca Juga: Laga Persib vs Bhayangkara Resmi Ditunda! Persib Kecewa Liga 2 Dihentikan, Arema FC Masih Belum Punya Markas!

Oleh karena itu, sebagai Presidensi G20, Indonesia bertugas untuk mengelola agar dinamika yang sangat luar biasa tersebut tidak merusak seluruh bangunan, tetapi Indonesia justru berpikir panjang berpikir untuk dunia bahwa G20 tidak boleh gagal, karena G20 hasil kerjanya ditunggu oleh masyarakat dunia.

Pelaksanaan Presidensi G20 di tengah pandemi membuktikan telah terbentuknya persepsi baik atas resiliensi ekonomi Indonesia yang tahan terhadap krisis.

Oleh karenanya, momen Presidensi G20 ini, menjadi sebuah batu loncatan yang menunjukkan kepemimpinan Indonesia di kancah Internasional khususnya dalam pemulihan ekonomi global dan dunia, dan kesehatan seperti penanganan dampak pandemi Covid-19.

Presiden Jokowi juga menyampaikan bahwa forum G20 ini memiliki tujuan yang mulia untuk mewujudkan pertumbuhan global yang kuat, berkelanjutan, seimbang dan inklusif.

Baca Juga: AKHIRNYA TERBONGKAR!! PSSI Sengaja Hentikan Liga 2 Demi Selamatkan Klubnya Dari Degradasi!

Dengan demikian upaya tersebut harus dilakukan dengan cara luar biasa terutama melalui kolaborasi dunia yang lebih kokoh dan inovasi yang tiada henti.

Oleh karenanya, Presiden Jokowi mengungkap G20 harus menjadi motor pengembangan ekosistem yang mendorong kolaborasi dan inovasi.

Dengan banyaknya tantangan yang dihadapi Indonesia selama menjadi tuan rumah, tak menjadikan Indonesia hilang muka. Justru dari Presidensi inilah, Indonesia mampu melaluinya dengan baik.

Hal itu dibuktikan dengan disepakatinya deklarasi bersama G20 yang menandakan mayoritas negara anggota menyetujui keputusan akhir dari presidensi

Baca Juga: Pratinjau AS Roma vs Fiorentina Lengkap dengan Prediksi Skor Head to Head dan Link Live Streaming Serie A

Kemudian dunia pun turut menyoroti keberhasilan Indonesia dan Presiden Jokowi yang dinilai sukses itu.

Banyak pemimpin dunia dan tokoh penting lainnya yang memberikan pujian kepada Presiden Jokowi.

Hal itu tentu dikarenakan rangkaian kegiatan menarik yang membuat kagum para tamu negara mulai dari penanaman mangrove di Tahura Ngurah Rai yang menjadi wujud konkrit Indonesia terhadap perubahan iklim hingga pertunjukan seni budaya Indonesia yang disajikan saat makan malam di Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana (GWK).

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING: Tottenham Hotspur vs Arsenal Lengkap dengan Preview dan Head to Head Liga Inggris

Presidensi G20 pun ditutup dengan penyerahan keketuaan kepada India sebagai negara yang mendapatkan giliran penyelenggara Presidensi berikutnya di tahun 2023.***

Editor: Galih Cipta Nugraha

Sumber: Instagram @antaranewscom YouTube Antara TV Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x