Pilot Susi Air Philips Mark Mehrtens Disandera KKB Papua, Ini Alasan Penyanderaan Dilakukan

- 15 Februari 2023, 11:08 WIB
Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) Organisasi Papua Merdeka (OPM) menyandera pilot Pesawat Susi Air Pilatus Porter PC 6/PK-BVY, Kapten Philips Max Mehrtens.
Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) Organisasi Papua Merdeka (OPM) menyandera pilot Pesawat Susi Air Pilatus Porter PC 6/PK-BVY, Kapten Philips Max Mehrtens. /Dok istimewa/

PRIANGANTIMURNEWS - Pilot Susi Air disandera oleh kelompok KKB (Kelompok Kriminal Bersenjata) Papua bernama TPNPB-OPM dan menuntut kemerdekaan atas tanah Papua.

Pilot berkebangsaan Selandia Baru memberikan pesan tersebut kepada pemerintah Indonesia bersamaan dengan unggahan dirinya yang tengah disandera oleh kriminal tersebut.

Kapten Philips Mark Mehrtens diketahui telah disandera oleh Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat-Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM) hampir selama sembilan hari lamanya.

Baca Juga: Isra Mi'raj, Perjalanan Terdahsyat Sepanjang Masa Baginda Rosul, Ini Kisahnya

Terhitung sejak hari Selasa, 7 Februari 2023 di Lapangan Terbang Distrik Paro, Kabupaten Nduga, Papua bersamaan dengan pembakaran pesawat Susi Air.

Irjen Pol. Mathius Fakhri, Kapolda Papua mengkonfirmasi kebenaran dari peristiwa tersebut.

Namun, saat ini kondisi semakin rumit dengan lokasi penyanderaan yang masih belum diketahui keberadaannya.

Dalam foto dan vidio yang dikirim oleh TPNPB-OPM menunjukkan keberadaan Kapten Philips masih dalam keadaan selamat.

Baca Juga: Tangani Sampah, Pemkot Tasik Terapkan Metode Komposing dan Magot, Cheka: Saya Mimpi Bisa Main Bola di Ciangir

Namun belum ada laporan lebih lanjut dari pemerintah apakah korban sandra terluka atau tidak.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: pmjnews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x