Anak Menteri Perdagangan Pamer Produk Pro Israel Depan Kabah: Pansos Berujung Kecaman

- 25 April 2024, 08:00 WIB
Postingan pertama Zita Anjani, anak Menteri Perdagangan Indonesia yang memancing keributan akibat menyindir boikot produk Pro-Israel/Instagram/@@zitaanjani
Postingan pertama Zita Anjani, anak Menteri Perdagangan Indonesia yang memancing keributan akibat menyindir boikot produk Pro-Israel/Instagram/@@zitaanjani /

PRIANGANTIMURNEWS - Zita Anjani, anak Menteri Perdagangan Indonesia. Baru-baru ini tengah menjadi pembicaraan publik akibat postingan di Instagramnya.

Putri ketiga dari Zulkifli Hasan yang juga sekaligus politikus Partai Amanat Nasional (PAN) itu mengunggah postingan produk Pro-Israel di Depan Masjidil Haram (Kabah).

Postingan yang di unggah pada Minggu, 21 April 2024 itu menuai kecaman dari netizen karena dianggap telah memancing keributan.

Baca Juga: Pertemuan Erdogan dengan Pemimpin Hamas: Jangan Teralihkan Ketegangan Iran VS Israel

Ditengah maraknya aksi boikot produk-produk Pro-Israel di Indonesia dan seluruh Dunia.

Postingan tersebut dianggap kurang etis, tidak beretika dan hanya pansos yang berujung pada memancing keributan di Indonesia.

Tidak etis pasalnya, produk Starbuck yang terindikasi Pro-Israel diposting di Depan Kabah yang merupakan kiblat suci umat Islam.

Tidak beretika karena netizen menganggap tidak sepantasnya sekelas tokoh politik yang menjadi suara rakyat mengunggah  produk yang mendukung genosida Israel.

Baca Juga: Proyek Nimbus Google Sokong Sistem Apartheid Baru Israel: Pecat 28 Karyawan

Halaman:

Editor: Sri Hastuti

Sumber: Instagram @zitaanjani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x