Gubernur NTT Ungkap Alasan Sekolah Jam 5 Pagi, Viktor: Tak akan Mundur, ini Penting

- 1 Maret 2023, 08:28 WIB
Pernyataan Viktor Bungtilu Laiskodat, Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) dalam menanggapi kritik kebijakan sekolah jam 5 pagi.
Pernyataan Viktor Bungtilu Laiskodat, Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) dalam menanggapi kritik kebijakan sekolah jam 5 pagi. /Tangkapan Layar/Instagram/@viktorbungtilulaiskodat/


PRIANGANTIMURNEWS - Gubernur NTT ungkap alasan masuk sekolah jam 5 pagi di NTT untuk kedisiplinan dan dirinya tak akan mundur pada kebijakan tersebut.

Viktor Bungtilu Laiskodat, Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) disampaikan dalam akun Instagramnya @viktorbungtilulaiskodat pada 28 Februari 2023 yang dikutip Priangantimurnews.com.

"Karena itu saya tak akan mundur. Saya mengatakan ini penting," ungkap Viktor dalam unggahan videonya.

Baca Juga: Inilah jadwal sholat, untuk wilayah Banyumas sekitarnya, Rabu, 1 Maret 2023, lengkap dengan bacaan do'a pendek

Lebih jelasnya Viktor tengah mempersiapkan siswa-siswinya agar dapat menembus perguruan tingggi negeri (PTN) ternama dan sekolah kedinasan di Indonesia.

Dengan membiasakan datang pukul 05:00 WITA, siswa akhirnya dapat melatih kebiasaan dan kedisiplinan ketika akan menghadapi tes masuk dan pembelajaran ujian tes.

Ternyata, Pemerintah Provinsi (Pemprov) NTT telah bekerja sama dengan Akademi (Akpol) dan AKademi Kepolisian (Akmil).

Agar para siswa-siswinya dapat diterima menjadi calon tentara dan polisi.
Dalam penyampaian Viktor, hanya ada dua sekolah yang benar-benar diwajibkan untuk menerapkan kebijakan masuk sekolah pukul 5 pagi, diantara 10 sekolah.

Baca Juga: 10 Kata-Kata Bijak dari Ali bin Abi Thalib Yang Perlu Kita Renungkan


Diantaranya SMA 1 Kupang dan SMA 6 Kupang yang Pemprov nilau sudah sanggup menerapkan dan memiliki kemampuan untuk aturan baru tersebut.

"Jadi mereka persiapkan dengan baik. Pertama SMA 1, siap-siap anak-anak SMA 1 kalau tidak kuat tarik pulang sudah," ungkap Viktor.

"Karena ini jalan terus kecuali saya berhenti September nanti, pasti bisa dibatalkan," lanjutnya.

Lebih lanjut, Gubernur NTT yang juga merupakan Politikus NasDem menyampaikan bahwa setiap keputusan besar diambil pastinya selalu menimbulkan pro dan kontra.

Baca Juga: Gubernur NTT Resmi Terapkan Sekolah Jam 5 Pagi, Daftar SMA dan SMK yang Telah Menerapkan

Lebih lanjut, dirinya meminta jajaran Pemprov melakukan analisis dan kajian soal rencana kebijakan tersebut.

"Maka pelajaran paling baik di hidup kita try and fix. Di manapun berada, bergereja, berpemerintahan itu try and fix," ujarnya

"Oleh karena itu try and fix pendekatan untuk menemukan kekurangan-kekurangan kita," akhirnya.***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: Instagram @viktorbungtilulaiskodat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x