Empat Rumah Gadang di Kawasan Wisata Terbakar, Kerugian Mencapai 1 Miliar Lebih

- 26 Maret 2023, 21:20 WIB
Empat rumah Gadang di Kawasan Saribu Rumah Gadang, Nagari Koto Baru, Kec. Sungai Pagu, Kab. Solok Selatan, Sumatera Barat, terbakar. Warga mencoba memadamkan api, Minggu 26 Maret 2023/ ANTARA/HO-Damkar Solok Selatan
Empat rumah Gadang di Kawasan Saribu Rumah Gadang, Nagari Koto Baru, Kec. Sungai Pagu, Kab. Solok Selatan, Sumatera Barat, terbakar. Warga mencoba memadamkan api, Minggu 26 Maret 2023/ ANTARA/HO-Damkar Solok Selatan /

Setidaknya petugas pemadam kebakaran membutuhkan waktu sekitar 30 menit untuk memastikan api padam.

Ia mengatakan pihaknya terbantu dengan adanya fire hydrant atau sistem pemadam kebakaran yang berfungsi sebagai terminal air yang akan memadamkan api jika terjadi kebakaran yang dipasang di kawasan Saribu Rumah Gadang tersebut. "Setidaknya ada 100 hydrant tersebar di kawasan tersebut," ujarnya.

Baca Juga: Tercengang! Ternyata Nissa Asyifa Anak Konglomerat, Ada Apa dengan Alshad Ahmad? Simak Selengkapnya!

Jika tidak ada fire hydrant, katanya berkemungkinan rumah yang ikut terbakar lebih meluas karena daerah itu padat dengan rumah dan sebagian besar berbahan kayu.

"Ditambah lagi saat kejadian matahari sedang terik," ujarnya.

Akibat kejadian ini, jumlah kerugian dari empat rumah tersebut mencapai Rp1,4 miliar, yang meliputi rumah milik Ermalinda mengalami kerugian Rp300 juta, rumah Wira Rp1 miliar, Devi Indra (43) mengalami kerugian Rp50 juta dan rumah Hendra (50) kerugian Rp70 juta.

Ia menyebut sejak awal tahun hingga kini setidaknya telah terjadi empat kali kejadian kebakaran rumah warga daerah itu.

Baca Juga: 5 Makanan Ringan Favorit Tiap Daerah yang Harus Selalu Ada Saat Ramadhan, Adakah Makanan Kesukaan Kamu?

Ia mengimbau masyarakat untuk waspada dan tidak meninggalkan rumah dalam keadaan kompor hidup, listrik hidup.

"Kami minta warga yang untuk memeriksa instalasi listrik di rumahnya karena ini juga banyak memicu kebakaran," ujarnya.***

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x