Kekeringan Melanda! Masyarakat Kesulitan Air Bersih, Polres Tasikmalaya Buat Sumur Bor

- 8 September 2023, 09:20 WIB
Atasi Kesulitan Air, Polres Tasikmalaya Buatkan Sumur Boor Hingga Berikan Pompa Air.
Atasi Kesulitan Air, Polres Tasikmalaya Buatkan Sumur Boor Hingga Berikan Pompa Air. /Edi Mulyana/priangantimurnews/PRMN/

PRIANGANTIMURNEWS - Kurang lebih dua bulan kemarau melanda Indonesia. Kekeringan pun terjadi hampir di setiap daerah termasuk di Kota dan Kabupaten Tasikmalaya. 

Dampak dari kekeringan banyak masyarakat yang membutuhkan air bersih terutama yang bermukim di titik tanah hujan seperti halnya yang terjadi di wilayah Kabupaten Tasikmalaya.

Untuk mengantisipasi krisis air, Kepolisian Resort Tasikmalaya mencoba mencari solusi dalam membantu pembuatan sumut bor untuk warga sekitar Polsek Tanjung Jaya.

Baca Juga: Jelang Musim Kemarau Sebagian Sawah di Kabupaten Tasikmalaya Sudah Kekeringan, Warga Sulit Cari Air Bersih

Sumur yang dibuat jajaran Polres Tasikmalaya berada di Belakang Kantor Polsek Tanjungjaya dengan kedalaman 60 meter hingga bisa mengeluarkan air bersih.

"Pembuatan sumur bor sedalam 60 meter itu berdasarkan hasil penelitian, dibelakang Polsek ini ada mata air di kedalaman 60 meter," kata Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Heri Heryanto Jumat 8 September 2023.

Suhardi menambahkan, maka kami bor disini untuk membantu mengatasi krisis air masyarakat. Nanti air akan di salurkan untuk masyarakat.

Baca Juga: Musim Kemarau Lebih Awal, Danau Air Tawar Terbesar di China Kekeringan

Nantinya air bersih ini akan disalurkan untuk rumah ibadah serta rumah tangga warga. Masyarakat sekitar Polsek juga bisa ambil air dari polsek.

Halaman:

Editor: Sri Hastuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x