Kantongin Tembakau Sintesis, Seorang Pemuda Diamankan saat Sedang Nongkrong

- 20 November 2023, 17:00 WIB
 Seorang pemuda berinisial RM (17) ditangkap Polres Metro Jakarta Selatan karena terkait dengan kepemilikan narkotika jenis tembakau sintetis.
Seorang pemuda berinisial RM (17) ditangkap Polres Metro Jakarta Selatan karena terkait dengan kepemilikan narkotika jenis tembakau sintetis. /Pmj news/

PRIANGANTIMURNEWS -Seorang pemuda berinisial RM (17) ditangkap Polres Metro Jakarta Selatan karena terkait dengan kepemilikan narkotika jenis tembakau sintetis.

Penangkapan seorang pemuda oleh petugas Samapta Polres Metro Jakarta Selatan dilakukan pada Minggu 19 November 2023 saat sedang nongkrong bersama temannya.

Kasat Samapta Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Rosa Witarsa mengatakan telah menangkap seorang pemuda karena memiliki part tembakau sintesis.

Baca Juga: Satnarkoba dan Kapolres Subang Ungkap 19 Pelaku Pengedar Narkoba


“Dari salah satu dompet pemuda tersebut di temukan satu paket Tembakau Sintetis,” ujar Kasat Samapta Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Rosa Witarsa dal keterangannya, Senin 20 November 2023.

Adapun mulanya Tim Patroli Perintis Presisi (PPP) tengah berpatroli pada hari Minggu (19/11/2023) di wilayah Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Sekitar pukul 02.20 WIB mendapati adanya beberapa pemuda yang sedang nongkrong dan kemudian melakukan pemeriksaan hingga didapat temuan tembakau sintetis tersebut.

Baca Juga: Edarkan Tembakau Gorilla, Seorang Pemuda Diringkus Satnarkoba Polres Tasikmalaya Kota, Simak Beritanya

Atas temuan itu yang bersangkutan kemudian dibawa oleh Tim PPP ke Polsek Kebayoran Lama bersama dengan barang bukti tersebut untuk pemeriksaan.

“Selanjutnya pemuda tersebut dan BB diamankan ke Polsek Kebayoran Lama untuk pemeriksaan lebih lanjut,” ucapnya.***

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: pmj news


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x