Idul Fitri 1445 H, BI Tasikmalaya Sediakan Tukar Uang Baru Rp1,97 Triliun

- 20 Maret 2024, 06:47 WIB
Kepala BI Tasikmalaya, Aswin Kosotali, ungkap BI Tasikmalaya sediakan tukar uang baru Rp.1.97 Triliun./Edi Mulyana/priangantimurnews/PRMN
Kepala BI Tasikmalaya, Aswin Kosotali, ungkap BI Tasikmalaya sediakan tukar uang baru Rp.1.97 Triliun./Edi Mulyana/priangantimurnews/PRMN /

PRIANGANTIMURNEWS - Setelah melaksanakan puasa di Bulan Suci Ramadhan Hari Raya Idul Fitri bagi umat muslim merupakan hari besar dan hari kebahagiaan yang sangat dinasti nanti. 

Bahkan menjadi moment silaturahmi juga menjadi tempat saling memaafkan antar sesama. Namun ada tradisi yang sudah melekat yakni bagi bagi ang pau. 

Biasanya kalau bagi bagi angpau di Hari Raya Idul Fitri suka dengan uang pecahan baru. Untuk mendapatkan uang pecahan baru. Kantor Perwakilan Bank Indonesia menyediakan uang baru sebanyak 1,97 Triliun. 

Baca Juga: BI Tasikmalaya Pastikan 1.144 Lembar Itu Uang Palsu

Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Tasikmalaya, Aswin Kosotali menyebut, ketersediaan uang baru di sediakan di 101 titik tersebar di wilayah Priangan Timur. 

"Untuk jadwal penukaran uang tunai di 101 titik di 25 perbankan akan dimulai pada tanggal. 1 Maret -5 April 2024," kata Kepala Perwakilan Bank Indonesia Tasikmalaya, Aswin Kosotali saat bincang bersama wartawan dii Kamandara Resto Selasa 19 Maret 2024.

Untuk jadwal penukaran uang di mobil keliling dimulai sejak tanggal 20 Maret -2 April 2024 lokasinya di sediakan di 9 titik. Cara penukarannya dilakukan secara online melalui klik https://pintar.bi.go.id dan isi datanya. 

Baca Juga: BI Cabut Uang Rupiah Pecahan Logam Dari Peredaran

"Yang membutuhkan uang baru setiap penukaran dibatasi maksimal 4 juta per orang . Ini ada peningkatan dibanding Idul Fitri 1444 Hijriah Tahun 2023 sebesar 3,800," kata Aswin 

Halaman:

Editor: Sri Hastuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x