Mahasiswa PSDKU UNPAD Pangandaran Bagikan Masker Gratis di Destinasi Wisata Pantai Pangandaran

- 30 Mei 2021, 22:10 WIB
Tangkapan layar live report pembagian masker di Pantai Pangandaran
Tangkapan layar live report pembagian masker di Pantai Pangandaran /PRIANGANTIMURNEWS /

PRIANGANTIMURNEWS - Mahasiswa Program Studi Di Luar Kampus Utama (PSDKU) Pangandaran bagikan masker gratis

Aksi pembagian masker dilakukan di destinasi wisata Pantai Pangandaran pada Minggu, 30 Mei 2021.

Mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi PSDKU Universitas Padjadjaran Renaldi mengatakan, pembagian masker gratis ini dilaksanakan oleh Komunitas Prosehat.

Baca Juga: Kodim 0615 Kuningan Buka Pendaftaran Komcad

Komunitas ini merupakan bentukan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran PSDKU Pangandaran.

“Program ini sebenarnya merupakan semacam proyek akhir dari suatu mata kuliah yang mengharuskan kami melakukan implementasi nyata di lingkungan masyarakat," ucap Renaldi saat menghubungi Priangantimurnews.com pada Minggu, 30 Mei 2021.

Tambahanya, Tetapi lebih jauh lagi, penerapan protokol kesehatan merupakan tanggung jawab kita bersama, saling mengingatkan dan memberikan fasilitas penunjang seharusnya adalah hal yang lumrah.

Baca Juga: 5 Jenis Bendungan Yang di Bangun Kementerian PUPR

Selain itu, visi komunitas kami dalam pelaksanaan proyek ini adalah membantu menyukseskan program pemerintah mengenai anjuran penerapan Protokol Kesehatan 5M.

"Untuk mendorong program pemerintah atas keselamatan wisatawan terhadap penerapan protokol kesehatan, kami Mahasiswa PSDKU UNPAD Pangandaran bagikan masker gratis,"

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x