Seekor Rusa Masuk Ruang Kelas SDN 5 Maleber Ciamis, Membuat Siswa Ketakutan

- 31 Mei 2022, 20:22 WIB
Seekor kijang masuk ke ruang kelas II SDN 5 Maleber, Kecamatan/Kabupaten Ciamis, Selasa 31 Mei 2022. etelah ditangkap dimasukkan dalam kerangkeng untuk diserahkan ke BKSDA.
Seekor kijang masuk ke ruang kelas II SDN 5 Maleber, Kecamatan/Kabupaten Ciamis, Selasa 31 Mei 2022. etelah ditangkap dimasukkan dalam kerangkeng untuk diserahkan ke BKSDA. /Nurhandoko Wiyoso/Pikiran Rakyat

PRIANGANTIMURNEWS - Seekor Rusa tiba-tiba masuk ke ruangan SDN 5 Maleber, Kelurahan Maleber, Kecamatan Ciamis, Selasa 31 Mei 2022.

Masuknya rusa ke ruang kelas SDN 5 Maleber tersebut tentu membuat terkejut para siswa yang sedang belajar.

Satwa dengan nama latin Muntiacus muntjak masuk sekolah merupakan kejadian pertama di tatar galuh Ciamis.

Baca Juga: Timnas Indonesia Akan Hadapi Bangladesh pada FIFA Matchday, Shin Tae-yong Nyatakan Timnya Siap

Letak SDN 5 Maleber sendiri berada di pinggir pusat kota Ciamis. Bagian depan gedung sekolah terdapat aliran sungai tidak begitu besar, dan banyak terdapat semak. Demikian pula di sisi lainnya berupa kebun warga.

Kejadian itu bermula ketika Guru Kelas II SDN Maleber, Yanti Sri Novianti sedang berada sendirian di dalam ruang kelas.

Pintu ruang kelas tetap terbuka. Saat itu muridnya tengah mengikuti pelajaran olahraga, di lapangan sempit yang hanya dipisahkan dua ruang kelas.

Baca Juga: Segera Rampungkan Proses Naturalisasi, Shayne Pattynama Sudah Tiba di Jakarta Senin Siang

Yanti kaget ketika tiba-tiba melihat sekor kijang sudah berada di depan pintu, langsung masuk ke dalam ruang kelas. Yanti pun kaget dan takut, hingga berinisiatif lari ke luar ruang lewat pintu samping kelas. Sementara kijang berontak di dalam kelas, hingga menabrak meja dan kursi.

Mendengar suara gaduh, siswa yang sedang olahraga spontan bubar. Mereka penasaran hingga mendekat ruang kelas yang didalamnya ada kijang.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x