Persija Vs Persib: Tiga Pemain Persib Pembeda di Lapangan yang Gagal Tampil di Piala Dunia U20!

30 Maret 2023, 22:52 WIB
Robi Darwis, Kakang dan Ferdiansyah akan menjadi pembeda di lapangan dalam duel klasik Persija VS Persib/Instagram @persib. /

PRIANGANTIMURNEWS- Di balik kekecewaan publik sepakbola nasional karena Indonesia gagal menjadi tuan rumah Piala Dunia U20, ada tiga pemain Persib Bandung yang juga merasakan hal yang sama.

Ketiga pemain tersebut adalah Robi Darwis, Kakang Rudianto dan Ferdiansyah.

Mereka harus mengubur mimpinya untuk bisa tampil membawa nama negara dalam ajang Piala Dunia U20.

Baca Juga: Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U 20, Ridwan Kamil Kecewa tapi....

Tetapi sebagai pemimpin profesional, ketiga pemain Persib tersebut akan merumput dan membela nama klubnya, Persib Bandung.

Memang bukan ajang Piala Dunia, tapi mereka bertiga akan berjuang dengan jersey Persib melawan Persija pada lanjutan BRI Liga 1.

Pertandingan yang akan digelae pada Jum'at, 31 Maret ini adalah pertandingan tunda.

Persija akan bertindak sebagai tuan rumah. Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi akan menjadi venue pertandingan bergengsi tersebut.

Baca Juga: Indonesia Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20, Presiden Jokowi Mengaku Kecewa dan Sedih!

"Seharusnya mereka bisa menjadi pembeda di lapang di laga dunia. Sekarang mari kita tatap laga melawan klub Jakarta. Semoga ini hanya mimpi yang tertunda," demikian bunyi narasi di akun Instagram @persib yang dikutip priangantimurnews.com pada Kamis, 30 Maret 2023.

Pertandingan Persija melawan Persib walaupun sudah dipastikan tanpa kehadiran penonton dari kedua kesebelasan tetap akan menjadi perhatian pecinta bola tanah air.

Mengingat kedua klub sama-sama ingin mempertahankan reputasinya masing-masing dimata para pendukung panatiknya.

Baca Juga: Membahayakan, Polres Tasikmalaya Melarang Masyarakat Nyalakan Petasan dan Mercon

Persija dan Persib akan menunjukkan penampilan maksimalnya walau gelar juara Liga 1 sangat sulit untuk mereka raih. PSM Makassar sudah bisa dipastikan akan menjadi juara Liga 1 musim ini.

Tetapi persaingan kedua tim eks Perserikatan ini dijamin akan sentiasa ditunggu.

Ketiga pemain Persib diatas, diprediksi akan menjadi pembeda di lapangan pada pertandingan Jum'at malam.

Robi Darwis, Kakang dan Ferdiansyah akan mengeluarkan segala potensinya sebagai bentuk 'balas dendam' tidak jadinya mereka tampil di ajang Piala Dunia U20.

Baca Juga: Daftar TOP 18 Aksi Indonesia 2023, Tayang di Indosiar Setiap Hari, Yu Dukung Jagoanmu!

Saat ini Persib masih tertahan di posisi dua di papan klasemen. Sementara Persija diposisi tiga.

Bagi Persib, pertandingan Jum'at malam menjadi tantangan tersendiri untuk bisa terus bertahan di posisi dua besar.

Peran ketiga pemain Persib yang gagal memperkuat Timnas U20 akan sangat menentukan.

Mereka akan berusaha kuat dan membuktikan bahwa mereka layak tampil di ajang Piala Dunia walaupun ajang tersebut gagal terlaksana. FIFA sudah memutuskan Indonesia dicoret sebagai tuan rumah Piala Dunia U20.

Kita nantikan peran Robi Darwis, Kakang dan Ferdiansyah pada pertandingan Jum'at malam dalam ajang berbeda yakni BRI Liga 1.***

 

 

Editor: Muh Romli

Sumber: Instagram @persib

Tags

Terkini

Terpopuler