Tak Pedulikan Messi! Rafael Struick dan Shayne Pattynama Kompak Ingin Cetak Gol Ke Gawang Argentina

17 Juni 2023, 12:00 WIB
Rafael Struick dan Shayne Pattynama yang akan fokus ke tim sendiri. /YouTube/Love Indonesia/

PRIANGANTIMURNEWS - Dua pemain naturalisasi atau dua pemain keturunan Timnas Indonesia Rafael Struick dan Shayne Pattynama tak masalah jika Argentina tidak diperkuat sang mega bintang Lionel Messi.

Alih-alih memikirkan kehadiran Lionel Messi, keduanya memilih fokus pada diri sendiri dan untuk kemenangan Timnas Indonesia.

Lionel Messi tengah hanya diperbincangkan oleh khalayak sepak bola tanah air. Bagaimana tidak memenangi Ballon d'Or 7 kali itu tengah diisukan absen menghadapi Timnas Indonesia.

Baca Juga: Akun Instagram Leonel Messi Diserbu Netizen China dan Indonesia!

Namun belum ada pernyataan resmi dari pihak federasi sepak bola Argentina ataupun federasi sepak bola Indonesia atau PSSI.

Kendati demikian Rafael Struick justru enggan terlalu memikirkan hal tersebut. Rafael Struick lebih memilih fokus bekerja keras mempersiapkan diri jelang laga FIFA Matchday 2023 vs Argentina.

"Saya pikir kami hanya fokus pada diri sendiri untuk lebih banyak mencetak gol. Tak masalah siapa yang mereka bawa, siapapun yang ada di tim itu bagus semua tak masalah," ucap Rafael Struick.

Baca Juga: Waduh! Messi Tidak Jadi Ikut ke Indonesia 19 Juni Nanti, Netizen: Ketar ketir Duluan Sebelum Disleding Asnawi

Bahkan Rafael Struick mengungkapkan cara bagaimana membongkar pertahanan Timnas Argentina menjelang pertemuan panas tersebut.

Rafael Struick memprediksi pertandingan akan berjalan sulit bagi Timnas Indonesia. Namun demikian Rafael Struick meyakini Timnas Indonesia akan memberikan 100%. Dalam laga mendatang ini akan menjadi laga sulit mereka. 

"Kami akan memberikan yang terbaik bertarung 100% dan kita akan lihat apa yang akan bisa kami capai," ucap Rafael Struick.

Baca Juga: Bocoran Resmi Pemain Asing Ke 6 Akan Diperkenalkan Saat FIFA Matchday Berlangsung

Rafael Struick mengatakan Timnas Indonesia kemungkinan besar akan bermain defensif dan mengandalkan serangan yang paling cepat.

Taktik itu dilakukan mengingatlah julukan Timnas Argentina merupakan salah satu tim terbaik di dunia.

"Saat ini harapannya saya bisa bermai, saya pikir kami akan bertahan di seluruh pertandingan mungkin dengan beberapa serangan balik saya harap bisa menunjukkan diri saya fokus utama adalah bekerja keras bertahan dan 100% menyerang," jelas Rafael Struick.

Baca Juga: Line Up Timnas Indonesia Vs Argentina di FIFA Matchday 2023! STY Langsung Mainkan 10 Pemain Abroad

Senada dengan Rafael Struick tak masalah jika Lionel Messi batal datang ke Indonesia. Menurutnya meski tak diperkuat X pemain Barcelona dan Paris Saint Germain atau PSG itu tetap tim terbaik di dunia saat ini.

"Ya itu tetap akan menjadi pertandingan yang bagus. Ini bukan hanya tentang Lionel Messi saja, sangat bagus melawan Argentina mereka juara Piala Dunia," ucap Shayne Pattynama.

Shayne Pattynama secara pribadi tetap berharap Lionel Messi bisa memperkuat Argentina menghadapi Timnas Indonesia. Namun alih-alih memikirkan hal tersebut Shayne Pattynama fokus pada persiapan tim sendiri.

Baca Juga: Argentina U20 vs Uzbekistan U20 di Piala Dunia FIFA U-20 2023: Pratinjau, Jadwal, H2H, Prediksi Skor

"Saya berharap Messi bermain, tapi kami hanya harus fokus untuk diri kami Indonesia untuk menampilkan permainan yang bagus untuk negara saya, saya akan melaksanakan amanat dari almarhum bapak saya dan saya akan persembahkan kemenangan untuk Timnas Indonesia agar bapak saya bisa melihatnya dari atas langit sana," ucap Shayne Pattynama.

 "Jika Messi bermain akan sangat bagus tetapi saya hanya akan fokus pada Indonesia," Shayne Pattynama.***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: YouTube Love Indonesia

Tags

Terkini

Terpopuler