Luizinho Passos Siapkan Menu Latihan Keras untuk Ketiga Kiper Persib Bandung

- 22 April 2022, 16:22 WIB
Luizinho Passos.
Luizinho Passos. /Instagram @luiizinhopassos_goalk/

PRIANGANTIMURNEWS- Pelatih kiper Persib Bandung Luizinho Passos mengaku menghormati dan tidak mempermasakan keputusan hengkangnya Dhika Bhayangkara, Muhammad Natshir, dan Aqil Savik.

Luizinho Passos langsung merekomendasikan kiper lain untuk direkrut Persib. Persib akhirnya bergegas mendatangkan satu orang kiper yaitu Fitrul Dwi Rustapa.

Fitrul Dwi Rustapa merupakan putra daerah asal Garut yang dipulangkan untuk menambah kekuatan di posisi penjaga gawang.

Baca Juga: Kalapas Tasik Bagikan 50 Paket Sembako Kepada Serikandi, Ini 5 Keajaiban Sedekah

Mengingat, Persib Bandung akan mengikuti AFC Cup 2023 dan kompetisi Liga 1 2022-2023 yang kabarnya akan digelar pada Juli 2022 mendatang.

Fitrul Dwi Rustapa sekaligus melengkapi slot kosong penjaga gawang setelah adanya Teja Paku Alam dan I Made Wirawan.

Luizinho Passos mengaku tak khawatir dengan semakin menipisnya stok penjaga gawang. Ia tetap akan bekerja keras memaksimalkan stok yang kini dimiliki.

Passos juga mengatakan bahwa ia telah menyiapkan menu latihan yang sangat baik untuk meningkatkan kemampuan kiper-kiper Persib yang tersedia.

Baca Juga: 3 Turnamen Pramusim Segera Digelar Dalam Waktu Dekat, Persib Bandung Tak Akan Ikut

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x