Hasil Pertandingan Liga 1 2022 Pekan Pertama, Persib Satu Poin, Persis Solo, Persija dan Persebaya Kalah

- 26 Juli 2022, 08:31 WIB
Unggahan Akun Instagram Liga 1 saat Persib Bandung bertemu Bhayangkara FC.
Unggahan Akun Instagram Liga 1 saat Persib Bandung bertemu Bhayangkara FC. /Instagram @liga1match

PRIANGANTIMURNEWS- Hasil Pertandingan Liga 1 2022 pekan pertama begitu banyak gol indah yang tercipta.

Liga 1 2022 pekan pertama ini dimulai dari hari Sabtu, 23 Juli 2022 hingga Senin, 25 Juli 2022.

Pekan pertama Liga 1 2022 ini menciptakan 29 gol dari sembilan yang telah bergulir selama tiga hari.

Laga pembuka menghadirkan tim penuh bintang PSIS Semarang yang berhadapan dengan tim “sultan” Raffi Ahmad, RANS Nusantara FC.

Kedua tim jadi pembuka di Liga 1 musim ini dan skor akhir imbang 1-1.

Baca Juga: 1 Muharram 1444 H Sebentar Lagi, Jangan Lupa Baca Doa Akhir dan Awal Tahun Baru Islam, Ini Doanya

Di hari yang sama laga besar juga tersaji di Pulau Dewata yang mempertemukan Bali United VS Persija Jakarta.

Duel pemain top Eropa VS juara Liga 1 ini berhasil dimenangkan Bali United dengan skor tipis 1-0.

Kabar kurang memuaskan datang dari tim Persib Bandung berstatus tandang ke markas Bhayangkara FC.

Namun di stadion Wibawa Mukti dipenuhi Bobotoh pendukung Persib Bandung jadi serasa main di kandang.

Baca Juga: Inilah Bacaan Doa Akhir dan Awal Tahun 1 Muharram 1444 H, Lengkap Tulisan Arab Latin Serta Terjemah

Persib Bandung harus berbagi satu poin karena skor akhir 2-2.

Selanjutnya dua tim promosi Persis Solo dan Dewa United bertemu juga di laga perdana Liga 1 2022.

Dewa United mampu menang meski berstatus tim tamu dengan skor 3-2.

Pekan pertama pun ditutup dengan duel antara tim dengan jersey hijau dari barat dan timur yaitu Persikabo 1973 VS Persebaya Surabaya

Tim berjuluk Laskar Pajajaran mampu menang tipis atas tim Bajul Ijo dengan skor 1-0.

Baca Juga: Transfer Pemain: Arsenal Siap Terima Asupan 80 Juta Euro Karena Pemain 30 Tahun Ini?

Berikut Hasil Seluruh Pertandingan Liga 1 2022 Pekan Pertama

Tanggal 23 Juli 2022

PSIS Semarang VS RANS Nusantara FC 1-1

PSS Sleman VS PSM Makassar 2-1

Madura United VS Barito Putera 8-0

Bali United VS Persija Jakarta 1-0


Tanggal 24 Juli 2022

Borneo FC VS Arema FC 3-0

Bhayangkara FC VS Persib Bandung 2-2

Baca Juga: Kabar Kasus Brigadir J: “Saya Siap Bela Tanpa Bayar, Masyarakat Berhak Tahu apa yang terjadi”Kamarudin


25 Juli 2022

Persis Solo VS Dewa United 2-3

Persita VS Persik Kediri 2-0

Persikabo 1973 VS Persebaya 1-0

Itulah hasil pertandingan Liga 1 2022 pekan pertama dimana Persija, Persebaya dan Persis Solo gagal dapatkan poin penuh.***

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x