Goool! Maung Bandung Menang Telak 5-0 Atas Persita Tangerang, Simak Waktu Perubahan Skor-nya!

- 2 Oktober 2023, 11:17 WIB
Suasana pertandingan Persib Bandung kontra Persita Tangerang dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion GBLA, Bandung.
Suasana pertandingan Persib Bandung kontra Persita Tangerang dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion GBLA, Bandung. /ANTARA/

PRIANGANTIMURNEWS - Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jawa Barat, pada minggu malam 1 Oktober 2023, Tim Persib Bandung jadi tuan rumah dalam laganya melawan tim tamu Persita Tangerang

Maung Bandung mendapatkan peluang emas pertamanya di menit kedua, dari sontekan Beckham Putra yang masih membentur mistar gawang Persita.

Akhirnya Persib Bandung berhasil menjebol gawang Persita pada menit kedelapan lewat sundulan David Da Silva yang memanfaatkan umpan tendangan sudut dari Edo Febriansah.

Baca Juga: Persib Bandung Bantai Persita Tangerang Dengan Telak Skor 5-0! David Da Silva Tampil Memukau

Persib Bandung kembali mengancam gawang Persita melalui Edo, yang mampu melesatkan tendangan kerasnya, namun sayang tendangan itu hanya melebar ke kiri gawang Persita.

16 menit kemudian, Kesebelasan asal Bandung itu kembali mendapatkan peluang dari tendangan Daisuke Sato yang saat itu bebas dari kawalan lini pertahanan Persita. Tetapi sayang, lagi-lagi tendangannya menyamping di mistar gawang Persita.

Maung Bandung yang sudah unggul 1-0, sempat mengendurkan serangan, sehingga membuat para pemain Persita lebih banyak bermain di lini pertahanan Persib Bandung.

Baca Juga: Persib Bandung Bantai Persita Tangerang Dengan Telak Skor 5-0! David Da Silva Tampil Memukau

Pada menit ke-44, Persib kembali menambah keunggulannya lewat tendangan keras Edo Febriansyah dari luar kotak penalti yang mengubah kedudukan menjadi 2-0.

Di awal babak kedua, Persib Bandung kembali mendominasi pertandingan dengan beberapa kali menusuk lini pertahanan lawan.

Persib menambah keunggulannya pada menit ke-47 di babak kedua, lewat kerja sama yang apik dari umpan Ciro Alves yang kemudian disambut baik oleh David Da Silva, sehingga mengubah kedudukan menjadi 3-0.

Baca Juga: WEDAN! Baru Gabung Dengan Persib dan Liat Bobotoh, Goran Paulic Langsung Ungkap Hal Tak Biasa

Lewat pergerakan Ciro Alves dan Marc Klok yang berhasil mengirimkan assist untuk dipersembahkan menjadi gol keempat bagi tim tuan rumah.

Persita mendapatkan peluang emas pada menit ke-58 di depan gawang tim tuan rumah, Namun sayang sontekan dari Sirvi Arvani hanya menyamping ke kiri gawang Teja Paku Alam.

Persita yang kalah skor 4-0 tak tinggal diam dengan mencoba beberapa kali menusuk lini pertahanan Persib, namun masih bisa diantisipasi oleh lini pertahanan yang kokoh dari tim tuan rumah.

Baca Juga: Bojan Hodak Beberkan Misi Selanjutnya dan Optimis Persib Masuk 3 Besar! Persita Tangerang Kenapa?

Menjelang menit akhir, Persib Bandung kembali membobolkan gawang tim lawan hingga peluit tanda pertandingan selesai dibunyikan. Lewat penyerang Persib Bandung David Da Silva skor kembali berubah menjadi 5-0.

Dengan perolehan skor tersebut, untuk sementara Persib Bandung naik ke peringkat tiga klasemen Liga 1 dengan 24 poin, sementara Persita Tangerang tertahan di posisi ke-15 dengan 14 poin.***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah