Rumor Transfer Persib Bandung, Dimas Drajat Santer Dikabarkan Akan Berbaju Pangeran Biru

- 19 Juni 2024, 16:08 WIB
Dimas Drajad kini tengah di rumrokan bakal di angkut Persib Bandung.
Dimas Drajad kini tengah di rumrokan bakal di angkut Persib Bandung. /Insatgram/@dimasdrajad/

PRIANGANTIMURNEWS - Rumor mengenai pemain baru yang akan bergabung dengan Persib Bandung selalu menjadi sorotan utama dan ditunggu-tunggu oleh Bobotoh setiap tahunnya.

Hal ini mencerminkan semangat tinggi dan harapan besar Bobotoh terhadap tim kesayangan mereka untuk meraih prestasi lebih baik di musim mendatang.

Biasanya rumor-rumor tersebut muncul menjelang pembukaan jendela transfer baik itu di pertengahan musim maupun menjelang akhir musim banyak nama-nama pemain baik dari dalam negeri maupun pemain asing yang dikaitkan dengan Persib Bandung.

Baca Juga: Nama Ciro Alves dan Ryan Kurnia Mengisyaratkan Kepindahan Dimas Drajad Ke Persib! Benarkah? Cek Faktanya

Bagi Bobotoh, rumor mengenai pemain baru ini memberikan semangat baru dan harapan akan kekuatan tim Persib Bandung, mereka selalu berharap bahwa pemain baru yang datang bisa menguatkan tim dan membawa Persib Bandung meraih prestasi yang lebih gemilang.

Diketahui salah satu target Persib Bandung dalam jendela transfer ini adalah mendatangkan penyerang lokal sekelas Davidda Silva dan nama Dimas Drajad dari Timnas Indonesia menjadi sorotan utama.

Rumor ketertarikan Persib Bandung terhadap Dimas Drajad memang ramai dibicarakan di kalangan Bobotoh dan media sosial.

Baca Juga: Usai Cetak Gol dan Beri Assist ke Marc Klok, Luis Milla Berhasil Pujuk Dimas Drajad Masuk Persib!?

Dimas Drajad yang berusia 27 tahun diharapkan bisa menjadi pilihan utama Persib Bandung di lni serang.

Kedatangan Dimas Drajad diharapkan dapat menguatkan lini depan Persib Bandung yang saat ini sudah diisi oleh David da Silva dan Ciro Alves.

Dimas Drajad sendiri telah menunjukkan performa yang cemerlang bersama klubnya Persikabo 1973.

Baca Juga: Dimas Drajad Merapat ke Persib Bandung! Kick Off Maung Bandung vs Persija Berubah! Cek Faktanya

Dimas Drajad dikenal sebagai penyerang yang tajam dengan kemampuan mencetak gol baik dari kaki maupun kepala serta bisa bermain di berbagai posisi.

Di lini depan kemampuannya dalam mencetak gol dan menciptakan peluang diharapkan bisa menjadi solusi bagi Persib Bandung yang sedang mencari alternatif penyerang sepadan dengan David da Silva.

Sebagai juara Liga 1 2023-2024 tentunya Persib Bandung berambisi untuk mempertahankan gelar juara mereka terutama dengan musim depan untuk berkompetisi di Asia AFC Championship League 2 musim depan.

Baca Juga: Sosok Dimas Drajad Masuk Radar Bursa Transfer Persib Bandung Sudah Dilirik Bobotoh Sejak Lama

Hal ini membuat pelatih Bojan Hodak sangat ingin membangun tim yang merata dan kompetitif di setiap lini.***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: YouTube Kabar PERSIB Terkini HD


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah