Didukung 4 Partai, Viman Siap Maju Jadi Calon Walikota Tasikmalaya 2024-2029, Ini Visi misinya

- 19 April 2023, 00:17 WIB
Empat Partai Politik yang diwakili oleh Ketua dan Pengurus Hariannya mendeklarasikan akan mengusung Viman Alfarizi Ramadhan sebagai calon wali kota Tasikmalaya pada pilkada 2024. Deklarasi digelar di Gerindra Centre , Sabtu, 31 Desember 20222.*
Empat Partai Politik yang diwakili oleh Ketua dan Pengurus Hariannya mendeklarasikan akan mengusung Viman Alfarizi Ramadhan sebagai calon wali kota Tasikmalaya pada pilkada 2024. Deklarasi digelar di Gerindra Centre , Sabtu, 31 Desember 20222.* /DOK Gerindra/

PRIANGANTIMURNEWS - Menjelang pilkada 2024 mendatang, bakal calon Walikota sudah mulai muncul.

 

Salah satunya Viman Alfarizi Ramadhan. Dia siap menjadi Wali Kota Tasikmalaya periode 2024 2029.

Tak hanya berbekal kesiapan, Viman juga mendapatkan kepercayaan dari empat partai yang sepakat mendukung Viman untuk maju sebagai Calon Wali Kota periode 2024-2029.

Baca Juga: Masuk Bursa Pilkada 2024, Atalia Praratya Akui Sudah Direstui Ridwan Kamil Maju Pilwalkot Bandung

"Saya secara pribadi dan keluarga mengucapkan terimakasih atas kerja sama ke empat partai ini,"kata Viman Alfarizi Ramadhan di Bale Panghegar Hotel Mandalawangi Selasa 18 April 2023.

Nama ke empat partai siap, sepakat untuk kerjasama diantaranya partai Gelora, Partai PBB, Partai Umat dan Partai Gerindra ditambah dengan relawan hijau, dan lain sebagainya.

"2024 mendatang kita semua mempunyai rencana, kita punya kepedulian dan keinginan yang sama, pastinya untuk tanah kelahiran kita, tanah tercinta Kota Tasikmalaya,"ujarnya.

 

Mari kita perjuangkan, dan wujudkan mimpi kita menjadi kenyataan bahwa Kota Tasikmalaya memiliki harapan baru diawali oleh kita yang hadir pada acara silaturahmi raih berkah bulan suci merawat optimisme merengkuh kemenangan.

Baca Juga: Koalisi Indonesia Bersatu Belum Tentu untuk Pilkada Kabupaten dan Kota

Visi dan misi kita salah satu tugas utama bercita-cita mengurus kepentingan publik bagaimana mewujudkan rasa aman masyarakat dari beragam ketakutan.

"Tujuan yang utama adalah merasa aman, memberi solusi dari beragam permasalahan dari ketakutan. Ini adalah pesan penting dalam menangani kemiskinan,"ujarnya.

Tentunya meningkatkan kesejahteraan rakyat dalam segala rumusan program didalamnya salah satunya soal kemiskinan yang terjadi di Kota Tasikmalaya.

"Kemiskinan di Kota Tasikmalaya menjadi masalah utama, apalagi 87.130 rakyat di Tasikmalaya masih berada di garis kemiskinan dimana satu bulannya masih berpendapat 480.000 rupiah. Ini menjadi PR bersama,"ujar, Viman.

Baca Juga: Gibran Mengaku Tidak Tertarik Maju di Pilkada DKI Jakarta 2024

Jelas, kedepan kita harus mengurus bagaimana ekonomi warga Kota Tasikmalaya menyiapkan afirmatif action yang sering menjadi problem inti kota.

 

Dimana kebijakan dan aksi aksi, sosial dimana kondisi sosial kita masih ada diskriminasi, masih ada ketidaksetaraan di segala bidang, teruta di bidang publik.

Selanjutnya adalah memberi aman terhadap rasa takut. Kita harus menjamin rakyat dari rasa takut membawa dan menciptakan tangan kehidupan yang aman dan nyaman.

Terpenting bagaimana kita menjawab ketakutan seperti lemah iman, mental, fisik, terpenting kita harus memberikan kenyamanan dalam sumber daya manusia kita selama ini tertinggal lemah.

Baca Juga: Gubernur Jabar Ridwan Kamil Sampaikan 3 Pesan Saat Melantik 5 Kepala Daerah Terpilih di Pilkada Serentak 2020

"Sekarang kita menciptakan dan memperjuangkan serta mewujudkan harapan baru bagi segenap warga Kota Tasikmalaya,"ujarnya.

Semoga kita semuanya diberi keberkahan, kemudahan, dan keberhasilan oleh Alloh SWT, dalam mewujudkan Kota Tasikmalaya menjadi jawaban.

Dalam acara silaturahmi dan buka bersama di Bale Panghegar Hotel Mandalawangi mantan Wali Kota Tasikmalaya, H.Sarif Hidayat hadir memberi dukungan.

 

Kehadiran jiwa, generasi baru, partai baru, calon baru itu enak, karena semua serba baru pasti enak, yang baru baru itu enak dan banyak peluangnya, seperti halnya mobil baru dan lainnya enak ditungganginya.

Baca Juga: BEBAS POLITIK!! Mengenal Conifa Organisasi Sepakbola Tandingan FIFA!

Dari semua itu yang terpenting harus daknai sehat bukan segalanya, tetapi tidak sehat tidak akan bisa dinikmati punya baju baru, sepatu baru, mobil baru, jabatan baru kalau tidak sehat tidak akan bisa di nikmat termasuk istri.

"Jadi yang paling utama sehat dulu, kalau sehat menjadi Wali Kota, anggota DPRD insya Allah lancar, jadi harus sehat dulu segala sesuatunya,"pesan Syarif Hidayat.***

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah