Infinix Resmi Luncurkan Infinix Zero 30 Series di Indonesia, Cek Harganya Disini!

- 27 Oktober 2023, 16:00 WIB
Infinix resmi luncurkan Infinix Zero 30 Series di Indonesia/Tangkapan layar Youtube/Infinix Indonesia
Infinix resmi luncurkan Infinix Zero 30 Series di Indonesia/Tangkapan layar Youtube/Infinix Indonesia /

Infinix Zero 30 5G dibekali dengan chipset MediaTek Dimensity 8020 swhingga membuatnya lebih unggul pada kinerja kamera baik fotografi maupun videografi.

Infinix Zero 30 5G juga dibekali kamera depan 50 MP dengan kemampuan perekaman beresolusi Ultra-HD 4K dengan kecepatan 60 fps.

Infinix Zero 30 juga tidak kalah saing dengan saudaranya, ia dibekali dengan chipset gaming yang andal yakni MediaTek Helio G99.

Untuk kamera, Infinix Zero 30 juga dibekali kamera depan 50 MP sehingga memungkinkan pengguna mendapatkan hasil perekaman video beresolusi 2K dengan kecepatan 30 fps.

Di kamera utama keduanya hadir dengan kamera 108 MP yang mumpuni dengan berbagai fitur untuk menciptakan konten-konten berkualitas.

Di Infinix Zero 30, kamera utama diperkuat dengan kamera bokeh 2 MP dan kamera AI 2 MP.

Baca Juga: Viral! Seorang Pria Terekam CCTV Onani Depan Konter Hp di Tasikmalaya

Sedangkan di Infinix Zero 30 5G kamera utama diperkuat dengan kamera ultrawide 13 MP dan kamera AI 2MP.

Dari segi baterai Infinix Zero 30 Series mengusung baterai 5000 mAh dengan dukungan pengisi daya cepat 45W menggunakan kabel.

Sedangkan dalam konfigurasi memori dan RAM, Infinix Zero 30 hadir dengan memori 256 GB dan RAM 8GB. Sementara Infinix Zero 30 5G hadir dengan memori 256 GB dan RAM 12 GB.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x