Kemenkop UMK Tegaskan Bantuan ke Sektor UMKM Terus Akan Berlanjut

- 23 September 2021, 19:01 WIB
Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki optimistis, perekonomian Indonesia bisa kembali bangkit.
Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki optimistis, perekonomian Indonesia bisa kembali bangkit. /Dok.#JAGAUMKMINDONESIA/

Kemudian, masih Teten, pemerintah melalui bank penyalur telah menyalurkan dana KUR per 5 September 2021 sebesar Rp177,71 triliun kepada 4.795.255 debitur atau 70,06% dari target Rp253,64 triliun.

Baca Juga: Ditindak Tegas, Ditlantas Polda Banten Bubarkan Ormas yang Menutup Jalan di Kota Serang

Kemudian kita memberikan dukungan pembiayaan kepada koperasi lewat LPDB (Lembaga Pengelola Dana Bergulir) per 17 September 2021 telah tersalur Rp1,04 triliun dari targetRp1,6 triliun kepada 128 koperasi.

"Kita juga memberikan pendanaan bagi wirausaha pemula dengan nilai bantuan Rp7 juta per wirausahakepada 1.800 wirausaha dengan total anggaran Rp12,6 miliar," kata Teten Masduki dalam webinar bertema "Peran Perbankan dalam Ekosistem Digital UMKM Masa Depan", Kamis 23 September 2021.

Teten menambahkan, pemerintah juga terus mendorong agar perbankan meningkatkan keterlibatannya dalam upaya membantu sektor UMKM terus tumbuh kembang.

Baca Juga: Ditindak Tegas, Ditlantas Polda Banten Bubarkan Ormas yang Menutup Jalan di Kota Serang

Diakui, pembiayaan dari perbankan terhadap sektor UMKM baru sebesar 20 persen dari total kredit perbankan.

Angka ini jauh lebih rendah dibandingkan dengan negara-negara tetangga. Pemerintah menargetkan pada tahun 2024 mendatang kredit perbankan kepada sektor UMKM bisa mencapai 30 persen.

"Perbankan perlu terus mendorong penyaluran kredit UMKM untuk investasidan sektor produktif yang berpotensi lebih mendorong pergerakan perekonomian. Saat ini penyaluran kredit UMKM didominasi untuk modal kerja sebesar 73 persen dan pada sektor perdagangan sebesar 49 persen," kata Teten.

Baca Juga: Peluncuran Awal Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia, Digelar Besok Hari Jumat 24 September 2021

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah