Singkirkan 7 Tanaman Hias Ini  dari Rumah,  Bisa Membahayakan Penghuninya, Apa saja Simak Penjelasannya

5 Juni 2022, 14:20 WIB
Tanaman hias keladi salah tanaman membayakan bila disimpan di dalam rumah /bibli.com/

PRIANGANTIMURNEWS - Tanaman memang dapat membuat rumah tampak sehat, juga menambah kesan sejuk pada rumah.

Namun tahukah anda beberapa tanaman yang dilarang ditanam atau di simpan dalam pot sebagai hiasan rumah.

Jika ditanam dan disimpan di dalam rumah akan menimbulkan bahaya.

Baca Juga: UPDATE KASUS SUBANG: Barang Bukti Semakin Banyak, Siapa Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak?

Berikut tanaman yang berbahaya di tanah di rumah:

1. Bonsai pohon juniper

Bonsai memang cocok untuk hiasan ruang tamu maupun teras rumah anda. Tetapi ada baiknya anda berhati-hati dalam memilih bonsai untuk pajangan di rumah.

Bonsai pohon juniper berasal dari spesies yang sama dengan juniper gunung.

Tanaman ini dapat menyebabkan hidung tersumbat, mata berair bahkan menimbulkan gejala alergi.

Baca Juga: Curahan Hati Pacar Eril, Nabila Ishma: Sungguh Kejadian ini Menjadi Luka yang Mendalam

2. Sukulen

Jenisnya yang beraneka ragam serta harga yang murah dan tidak memerlukan banyak tempat menjadikan tanaman ini cepat mendapat popularitas.

Tapi tahukah kamu, tanaman sukulen ini dapat menjadi tempat bertumbuhnya kutu putih. Apabila anda tidak rajin merawat tanaman ini, kutu putih akan menyebar ke tanaman lain dan akan merepotkan anda.

Apalagi anda memelihara burung di rumah, kutu putih dapat menyebabkan burung kesayangan anda mati mendadak.

Baca Juga: Link Live Streaming Persib vs Tanjong Pagar United, Prediksi Line Up Hari Ini

3. Bunga jepun

Dikenal juga sebagai oleander, tanaman yang tampak polos dengan bunga indah ini sebetulnya sangat beracun.

Sangat tidak dianjurkan untuk meletakkannya dalam rumah, dan paling baik menjauh kalau kebetulan kamu melewatinya di luar.

4. Daun bahagia

Juga dikenal sebagai dieffenbachia atau Sri Rejeki, tanaman ini mudah ditanam dan dirawat, sehingga menjadi cukup populer di kalangan pemula. Tapi sayang, mudahnya perawatan tanaman ini ternyata dapat membahayakan hewan peliharaan kesayangan anda, seperti kucing dan anjing.

Tanaman ini mengandung kalsium oksalat yang sangat beracun bagi kucing atau anjing kesayangan anda.

Baca Juga: KONTRAS Kecam Instruksi Kapolda Jabar Tembak di Tempat Begal dan Geng Motor, Berpotensi Langgar HAM

5. Keladi

Dikenal juga sebagai caladium, tanaman yang sempat populer belakangan ini. Namun sama dengan sri rejeki, tanaman ini sangat berbahaya bagi hewan kesayangan anda.

6. Beringin

Ficus Benjamina, juga dikenal sebagai pohon ficus atau beringin. Tanaman ini juga memiliki bahaya, apalagi anda yang menderita asma atau alergi terhadap getah.

Daun tanaman ini mengandung lilin sehingga debu dengan mudah menempel pada daunnya. Selain itu, tanaman ini memiliki konsentrasi getah yang cukup banyak sehingga memicu alergi getah.

Baca Juga: TERBARU KASUS SUBANG: Ini Tanggapan Kapolda Jabar tentang Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak

7. Palm kuning

Juga disebuat sebagai areca palm, tanaman ini dapat memberikan kesan tropis pada interior rumah anda.


Tapi anda harus berhati-hati, sebab tanaman ini dapat mengundang hama seperti tungau, kutu putih dan laba-laba.


Apakah salah satu tanaman tersebit ada di rumah anda. Pastinya anda lebih berhati-hati lagi atau segera singkirkan dari rumah anda.***

 

Editor: Muh Romli

Sumber: sisiterang

Tags

Terkini

Terpopuler