Wisuda In Absentia! Almarhum Eril dinyatakan Lulus pihak ITB, Diwakili Ridwan Kamil, Ini Ceritanya

9 April 2023, 10:36 WIB
Foto Kang Emil dan putranya Eril/dinyatakan lulus pihak ITB dan diwisuda In Absentia/Instagram@ridwankamil// /

PRIANGANTIMURNEWS - Sudah kurang lebih satu tahun Putra dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz atau Eril meninggal.

Namun diberitakan ada pernyataan dari pihak ITB, bahwa nama Emmeril Khan Mumtadz atau yang akrab di sapa dengan A Eril dinyatakan lulus.

Konon akhirnya Eril pun di wisuda dengan diwakili oleh sang ayah, Ridwan Kamil (Kang Emil).

Baca Juga: Ada Tiga Kunci Masuk Taman Surga, Apa Saja? Ini Penjelasan KH Acep Doni Mubarok

Hari Sabtu, 8 April 2023, diketahui Ridwan Kamil menghadiri wisuda mendiang Putranya Eril.

Gubernur Jawa Barat (Kang Emil), menjelaskan jika mendiang putranya itu diwisuda secara In Absentia atau tidak dihadiri oleh wisudawan tersebut (yang bersangutan)

Dikabarkan juga, bahwa Ridwan Kamil sendiri-lah yang akan mewakili Eril sekaligus mengambil ijazahnya.

“ALHAMDULILLAH, Hari ini, Sabtu 8 April 2023, A Eril almarhum, akan diwisuda sebagai sarjana ITB secara in absentia. Saya akan mengambil ijazahnya mewakilinya," tulis Ridwan Kamil, dari keterangan Instagramnya pada 9 April 2023.

 

Walau sudah meninggal dunia, pada musibah yang dialaminya, Mei 2022 lalu. Tapi nama baik mendiang Eril tetap diingat publik

Terlebih kegigihan usahanya untuk menyelesaikan pendidikan sarjana di Institusi Teknologi Bandung (ITB). Terbukti dirinya kini sudah diberikan predikat sarjana.

Baca Juga: Persita VS Persib, Maung Bandung Bertekad Tutup Laga Tandang Terakhir Dengan Angka Sempurna!

Hal itu diungkapkan ayahnya, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Dirinya mengunggah wajah anaknya yang mengenakan toga.***

Editor: Galih Cipta Nugraha

Sumber: intipseleb.com

Tags

Terkini

Terpopuler