Korban Jiwa Tembus 10.000! OKI Adakan Pertemuan Puncak, Turki Siap Jadi Negara Penjamin Gaza

- 7 November 2023, 06:23 WIB
Ilustrasi OKI akan mengadakan pertemuan puncak sebagai tanggapan korban jiwa di Gaza, Palestina yang telah tembus angka 10.000 kematian.
Ilustrasi OKI akan mengadakan pertemuan puncak sebagai tanggapan korban jiwa di Gaza, Palestina yang telah tembus angka 10.000 kematian. /Anadolu/

Hal yang mengerikan, korban meninggal rata-rata termasuk 4.104 anak-anak, sementara korban jiwa perempuan beraa di angka 2.641 orang. Termasuk 50 tawanan Hamas.

Al-Qudra juga mengatakan bahwa dirinya telah menerima laporan sekitar 2.350 masih tertimbun reruntuhan, itu termasuk 1.300 anak-anak.

Baca Juga: Ribuan Pekerja Palestina Dideportasi Israel dari Jalur Gaza

Pesawat tempur Israel telah menargetkan tiga rumah sakit yang berdekatan di Kota Gaza. Termasuk rumah khusus untuk sakit mata, rumah sakit jiwa, dan Rumah Sakit Anak Al-Rantisi.

Penargetan tiga rumah sakit sebabkan delapan warga Palestina meninggal dan 125 lainnya terluka, dalam serangan terbaru.

Hal yang lebih memprihatinkan saat ini usaha pengungsian besar-besaran tengah terjadi yang disiasati oleh Israel.

Baca Juga: Pernyataan Sikap Forum Pemred PRMN terhadap Situasi di Palestina, Kami Menyebutnya Penjajah dan Genosida

Termasuk melalui pasokan kebutuhan pokok bagi 2,3 juta penduduk Gaza semakin menipis akibat blokade Israel.

Juga ancaman dari IDF (tentara Israel) agar warga Gaza segera mengungsi dari Utara ke Selatan.

Turki yang juga merupakan anggota dari OKI, terlebih dahulu telah mendeklarasikan untuk membawa pelanggaran HAM Israel ke Mahkamah Pidana Internasional (ICC).

Halaman:

Editor: Sri Hastuti

Sumber: Anadolu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x