UPDATE: 15 Awak Kapal Ditemukan Selamat, Korban Tewas Belum Terindentifikasi

4 April 2021, 22:46 WIB
Kapal tim SAR yang membawa korban selamat dan meninggal dalam peristiwa terbaliknya kapal nelayan tiba di Eretan, Indramayu, Minggu 4 April 2021. /Dokumentasi Kantor SAR Bandung/

PRIANGANTIMURNWS - Sebanyak 15 awak Kapal korban Kapal Nelayan MV Barokah Jaya yang terbaliknya di perairan Indramayu berhasil ditemukan dalam kondisi selamat.

Dua korban lainnya sudah ditemukan dalam kondisi meninggal. Hingga kini masih dalam proses identifikasi.


Dilansir priangantimurnews.com dari keterangan tertulis Kantor SAR Bandung, Minggu malam korban selamat tiba di Eretan Minggu 4 April 2021 pukul 18.40 WIB.  

Baca Juga: Menyedihkan, Gagal Lagi Mau Libur Lebaran di Kampung, Larangan Mudik Lebaran Sudah Final

Seluruh korban dibawa ke RS Bhayangkara guna menjalani pengecekan kesehatan dan identifikasi bagi korban meninggal. Sementara korban  meninggal itu belum teridentifikasi oleh tim DVI Polda Jabar.

Hingga hari berganti malam, ‎kapal KM Baru Rugem & KM Gelora Asmara masih melakukan pencarian di sekitar lokasi kecelakaan kapal tersebut.

Sementara unsur SAR yang terlibat pencarian, yaitu Kansar Bandung, Kansar Jakarta, Lanal Cirebon, Polres Indramayu,  Dit Polair Polda Jabar, BPBD Indramayu,  UPP/Syahbandar Indramayu, Satpolair Polres Indramayu,  Satpolair Polres Cirebon,  HNSI Indramayu,  OI CRISIS CENTER Indramayu,  Tagana, IEA,  Mapaksinu, FKAM dan OCC UPW Indramayu. 

 Baca Juga: Aksi Pelemparan Batu kepada Mobil Lewat di Bandung, Sudah Makan 1 Orang Korban

Sebelumnya,‎ Informasi kecelakaan kapal diterima ‎ Kantor SAR Bandung dari Kepala VTS Cirebon, Sabtu 3 April 2021 pada pukul 18.31 WIB. Kecelakaan kapal terjadi di perairan Indramayu, tepatnya pada koordinat 5°37'35.00"S 108°17'18.00"E.

Berdasarkan informasi yang diterima Kantor SAR Bandung, VTS Cirebon menerima laporan  pukul16.45 WIB dari kapten kapal Habco Pioneer. Laporan menyebutkan  MV Barokah Jaya terbalik setelah menabrak MV Habco Pioneer. 

Peristiwa terjadi kala ‎ MV Habco Pioneer sedang berlayar dari Balikpapan menuju Merak. Sementara itu, MV Barokah Jaya tengah dalam perjalanan dari Tanjungan ke Balongan.

 Baca Juga: Tak Kuat Menanjak, Truk Mundur Menabrak Pengendara Sepeda Motor hingga Tewas

Sebanyak ‎15 ABK berhasil dievakuasi oleh MV Habco Pioneer  dalam keadaan selamat. Sedangkan 17 lainnya masih hilang dan dalam pencarian Tim SAR gabungan. Dengan penemuan dua jasad awal kapal, total korbang yang hilang kini berjumlah 15 orang.***
(Bambang Arifianto/Pikiran Rakyat)

Editor: Muh Romli

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler