Tidak Ada PPKM Level 4 di Jawa Barat, Fasilitas Olahraga Outdoor Dibuka

3 September 2021, 09:28 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meninjau lapangan Gasibu yang sudah dibuka dan dapat dikunjungi /Instagram @ridwankamil /

PRIANGANTIMURNEWS – Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) resmi diperpanjang sampai tanggal 6 September 2021.

Namun, terdapat kelonggaran PPKM yang diberlakuan, seperti halnya di Provinsi Jawa Barat.

Hampir semua wilayah di Provinsi Jawa Barat sudah tidak ada PPKM Level 4 dan fasilitas publik sudah boleh dibuka salah satunya fasilitas olahraga.

Baca Juga: Inilah Alasan Cristiano Ronaldo Minta Maaf Meski Berhasil Mengantarkan Portugal Raih Kemenangan

Hal ini diungkapkan langsung oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil yang mengatakan fasilitas olahraga dibuka.

“Karena sudah tidak ada lagi PPKM Level 4 di Jawa Barat” ucap Ridwan Kamil, selaku Gubernur Jawa Barat, seperti dikutip priangantimurnews.com dari Instagram @ridwankamil, pada Kamis, 02 Septemebr 2021.

“Maka fasilitas olahraga outdoor perlahan sudah boleh dibuka, seperti halnya lap Gasibu dan GOR Saparua di Kota Bandung,” lanjutnya.

Baca Juga: Objek Wisata Pangandaran Buka Hari Ini, Simak Persyaratan dan Harga Tiket Masuknya

Menurutnya, Lapangan Gasibu dan Gedung Olahraga (GOR) Saparua di Kota Bandung tersebut adalah aset Pemprov Jawa Barat.

Lapangan dan GOR ini dapat dimanfaatkan untuk seluruh warga Jawa Barat yang ingin berolahraga untuk menyehatkan badan baik itu berlari, bersepeda, senam, dan lain sebagainya.

Sebagai Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil juga nampak mengunjungi lapangan Gasibu dan memantau aktivitas seluruh waraga yang mengunjungi tempat tersebut.

Baca Juga: Sinopsis Film Horor Arwah Tumbal Nyai, Tayang Malam Ini Jumat, 03 September 2021 di ANTV

Ridwan Kamil juga mengingatkan, agar semua pengunjung untuk tetap membatasi diri, dan harus melaksanakan registrasi terlebih dahulu sebelum masuk ke lapangan.

Pelaksanaan register ini dilakukan agar pengunjung dapat bergantian untuk masuk ke lapangan Gasibu.

“Tetap dibatasi, dan saat masuk lapangan harus register dengan barcode. Sehingga jika jumlahnya sudah sesuai kuota, maka tidak boleh ada yang masuk lagi, bergantian,” jelas Kang Emil, sapaan akrabnya.

Baca Juga: Dikenal Zodiak Paling Posesif, Berikut 5 Zodiak yang Harus Diwaspadai

Tak lupa, Ridwan Kamil juga mengatakan untuk selalu menerapkan protokol kesehatan, karena pandemi Covid-19 ini masih ada, salah satunya dengan menjaga jarak.

“Tetap jaga jarak selama berolahraga,” pungkasnya.***

 

Editor: Muh Romli

Sumber: Instagram @ridwankamil

Tags

Terkini

Terpopuler