Banyak Lampu PJU Yang Rusak Dan Hilang di Sepanjang Jalur Pantai Pangandaran

- 23 Desember 2020, 09:09 WIB
Tampak Kadis Perhubungan Kab Pangandaran Drs. Trisno (jas hitam) sedang mengawasi petugas nya yang sedang memperbaiki lampu PJU di jalur pantai barat Pangandaran, Selasa, 22 Desember 2020.
Tampak Kadis Perhubungan Kab Pangandaran Drs. Trisno (jas hitam) sedang mengawasi petugas nya yang sedang memperbaiki lampu PJU di jalur pantai barat Pangandaran, Selasa, 22 Desember 2020. /PRIANGANTIMURNEWS AGUS/
PRIANGANTIMURNEWS- Banyak lampu penerangan jalan umum (PJU) disepanjang jalur pantai barat Pangandaran.
 
Tampak di lokasi Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Pangandaran Drs. Trisno mengawasi pegawainya yang tengah memperbaiki sejumlah lampu penerangan jalan umum tepat nya di jalan Pamugaran pantai barat Pangandaran, Selasa, 22 Desember 2020.
 
 
Saat ditemui, Kadis Perhubungan Kab Pangandaran Trisno mengatakan, bahwa dirinya tengah menelusuri jalan jalur pantai untuk melihat berapa banyak lampu PJU yang padam.
 
Ternyata, menurut dia, sejumlah lampu PJU banyak yang rusak akibat terkena korosi akibat karat terkena air dari hawa air laut.
 
"Banyak yang karat dan kita perbaiki. Tapi banyak juga yang pecah dan hilang tinggal tangkainya saja," kata Trisno.
 
Dirinya mengira, kemungkinan lampu PJU pecah akibat terkena lemparan benda keras atau batu, dan hilang ada yang ngambil.
 
"Ya ada juga yang hilang, mungkin ada yang nyuri," pungkasnya.***

Editor: Agus Kusnanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah