Petugas Berhasil Amankan Puluhan Alat Tangkap Baby Lobster di Periaran Pangandaran

- 21 Maret 2021, 17:08 WIB
Petugas saat mengamankan sejumlah alat tangkap yang diduga untuk menangkap baby lobster di pantai timur Pangandaran, Minggu, 21 Maret 2021.
Petugas saat mengamankan sejumlah alat tangkap yang diduga untuk menangkap baby lobster di pantai timur Pangandaran, Minggu, 21 Maret 2021. /Dok. TNI AL/

Kemudian lanjut Toto, tim terpadu penertiban mengamankan sejumlah alat tangkap tersebut. Dari hasil penertiban kata Toto, petugas berhasil mengamankan berupa jaring atau rumpon sebanyak 30 set, genset 8 buah, accu 8 buah dan sejumlah lampu penerangan.

Untuk sementara barang bukti diamankan di Makopolair Polres Ciamis di Pangandaran untuk dilakukan pendataan.

Di hari kedua, lanjut Toto, Tim Terpadu melanjutkan penertibannya pada hari Minggu 21 Maret 2021 sekitar pukul 09.00 hingga 12.00 WIB di wilayah perairan pantai timur Pangandaran. Dari penertiban alat tangkap BBL tersebut, petugas berhasil megamankan jaring atau rumpon sebanyak 50 set, genset 3 buah serta sejumlah lampu penerangan.

"Di hari kedua, petuga menurunkan alat apung sebanyak 2 unit perahu karet milik TNI AL dan Polair serta 1 perahu katir milik tim SAR Barakuda Pangandaran," kata Toto.

Baca Juga: Luka Parah, Seorang Balita Terjun Bebas dari Lantai 2 di Sebuah Penginapan Obyek Wisata Pantai Pangandaran

Sementara untuk 5 perahu milik pelaku penangkapan baby lobster yang masih berada di periaran pantai timur Pangandaran didaratkan ke pinggir pantai sambil menunggu proses lebih lanjut.

Ditempat terpisah Kasat Polair Polres Ciamis AKP Sugianto membenarkan, bahwa pihaknya bersama Tim Terpadu lainnya telah melakukan penertiban sejumlah alat tangkap yang diduga mengarah ke alat tangkap BBL. Penertiban ini menurut Sugianto upaya sosialisasi kepada nelayan untuk tidak melakukan penangkapan BBL sesuai Surat Edaran Bupati Pangandaran.

"Karena selain belum ada ijin penangkapan baby lobster juga ada surat edaran larangan penangkapan BBL di Pangandaran," tegas Sigianto.

Sambil menunggu pemiliknya, kata dia, sejumlah alat tangkap diamankan di Makopolair Polres Ciamis yang berada di wilayah pantai timur Pangandaran.

Baca Juga: Kompilasi Peristiwa Sepekan ini, 15 - 20 Maret 2021, dari Jabatan Presiden 3 Periode Sampai Serda Aprilio Perk

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah