Ratusan Botol Miras Menjelang Natal dan Tahun Baru 2023 di Pangandaran di Musnahkan

- 16 Desember 2022, 09:26 WIB
Ratusan Botol Miras Menjelang Nataal dan Tahun Baru 2023 di Pangandaran di Musnahkan
Ratusan Botol Miras Menjelang Nataal dan Tahun Baru 2023 di Pangandaran di Musnahkan /

PRIANGANTIMURNEWS- Polres Pangandaran memusnahkan barang bukti ratusan botol minuman keras (miras) dari berbagai merek menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023.

Pemusnahan ratusan botol miras yang dipimpin oleh Wakapolres Pangandaran Kompol Arisbaya itu dihadiri oleh Asisten Satu Setda Kab Pangandaran Rida Nirwana, Kodim 0625, Kejari Ciamis serta para Kapolsek di depan gedung Mapolres Pangandaran pada Kamis,15 Desember 2022 kemarrin.

Kasat Narkoba Polres Pangandaran AKP Juntar Hutasoit mengatakan, ada 988 botol miras dari berbagai merek hasil operasi pekat beberapa waktu lalu yang dimusnahkan.

Baca Juga: Gunung Semeru Kembali Erupsi, Tinggi Letusan 1000 M di Atas Puncak

Menurutnya, pemusnahan ratusan botol miras tersebut dalam rangka cipta kondisi menjelang pengamanan Nataru di Kabupaten Pangandaran.

Dalam sambutannya, Wakapolres Pangandaran Kompol Arisbaya menyampaikan, miras maupun penyakit masyarakat adalah sesuatu yang harus dikendalikan atau harus diminimalisir dari kehidupan masyarakat.

Menurut dia, pemusnahan miras ini berdasarkan perintah dari bapak Kapolda untuk kesatuan kewilayahan melaksanakan kegiatan cipta kondisi melalui kegiatan rutin kepolisian yang ditingkatkan melalui operasi pekat.

Baca Juga: Biodata Chris Evans, Pemeran Captain America yang Sedang Mencari Teman Hidup

"Pemusnahan miras ini guna terciptanya situasi Aman dan kondusif menjelang natal dan tahun baru 2023," kata Kompol Arisbaya, mewakili Kapolres yang sedang tidak berada di tempat.

Halaman:

Editor: Neri Januari Stiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x