Pemda Pangandaran Hargai Inisiatif FKDM. Narasi Plang Tsunami Akan disesuaikan

- 15 November 2020, 18:31 WIB
Pjs. Bupati Pangandaran Dani Ramdhan yang juga menjabat sebagai Kalakhar BPBD Provinsi Jawa Barat.
Pjs. Bupati Pangandaran Dani Ramdhan yang juga menjabat sebagai Kalakhar BPBD Provinsi Jawa Barat. /Pikiran Rakyat/

PRIANGANTIMURNEWS-
Kabar mengenai pemasangan plang tsunami dikawasan obyek wisata ditanggapi Pjs Bupati Pangandaran Dani Ramdhan.

Bahkan dirinya sudah menugaskann Asda III Suheryana selaku Plt. Kalak BPBD Kab. Pangandaran untuk segera berkomunikasi dengan pihak Pemerintah Desa dan FKDM (Forum Kesiapsiagaan Dini Masyarakat) Desa Pangandaran.

"Saya sudah menugaskan pak Suheryana sebagai Plt. Kalak BPBD Kab Pangandaran untuk berkoordinasi dengan pihak pemerintah desa dan FKDM Desa Pangandaran," ujar Dani melalui pesan WhatsAppnya, Minggu, 15 November 2020.

Baca Juga: ASITA Pangandaran Keberatan Soal Pemasangan Plang Tsunami

Pada dasarnya, kata Dani, bahwa Pemkab Pangandaran menghargai inistiatif para relawan yang tergabung dalam wadah FKDM dalam melengkapi papan dan rambu-rambu peringatan bencana.

Hanya saja kata Dani, narasi yang tertera di plang tersebut yang perlu disesuaikan. Dan BPBD bisa membantu untuk memperbaiki redaksi dan desain grafis papan peringatan tersebut supaya lebih pas dengan karakteristik area pariwisata.

"Namun tetap bisa mencapai tujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat dan wisatawan selama berwisata di Pangandaran," ujar Dani yang juga menjabat sebagai Kalakhar BPBD Provinsi Jawa Barat.***

Editor: Agus Kusnanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah