Minuman Sehat Pengganti Sirup, Ala dr. Zaidul Akbar, Cocok untuk Hidangan Berbuka Puasa

- 3 April 2022, 13:39 WIB
Bunga Telang minuman menyehatkan.
Bunga Telang minuman menyehatkan. /hipwe.com/

PRIANGANTIMURNEWS - Minuman pada bulan puasa, itu adalah hal yang dinanti-nanti disaat menjelang magrib.

Biasanya orang-orang membuat sirup dengan berbagai macam rasa, dan terlihat seperti enak. Karna selain segar sirup juga manis, Itu yang dapat memulihkan dahaga.

Akan tetapi menurut dr. Zaidul Akbar, mengkonsumsi minuman seperti itu terlalu banyak juga tidak baik bagi kesehatan tubuh, apalagi jika mengandung banyak gula.

Baca Juga: 6 Ciri Perempuan yang Tidak Boleh Dinikahi

Ada resep minuman sehat ala dr, Zaidul Akbar yaitu Butterfly Pea, atau biasa disebut Bunga Telang. Ini juga bisa dijadikan sirup.

Bunga Telang jika ditambahkan sedikit madu, lemon, jahe atau pandan. Itu akan membuat nya lebih sehat alami.

Kombinasi yang sempurna, terdapat rasa manis dari madu, rasa asam dari buah lemon, rasa hangat dari jahe dan wangi dari daun pandan, sedangkan warnanya dari bunga telang itu sendiri.

Bunga telang akan berubah warna menjadi biru tua jika telah diseduh dengan air. Itu artinya bunga talang ini banyak mengandung antioksidan.

Baca Juga: Sholawat Album 'Kekasih Terbaik' dari Sabyan Gambus Cocok untuk Ngabuburit di Bulan Ramadhan

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Instagram @dokterzaidulakbar_jsr


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x