Doa Agar Utang Lunas dengan Mudah Sesuai Ajaran Rasulullah SAW

- 25 Juli 2021, 09:53 WIB
 Iustrasi orang sedang berdoa
Iustrasi orang sedang berdoa /Pixabay/

PRIANGANTIMURNEWS - Utang adalah suatu hal yang tentunya membebani kehidupan, apalagi jika utang tersebut adalah utang riba.

Utang dalam jumlah yang banyak dan tidak hanya di satu tempat bisa membuat orang bingung dan hilang akal untuk melunasi utangnya.

Dalam masa sulit seperti sekarang ini, alasan seseorang terpaksa berutang salah satunya adalah untuk memenuhi kebutuhan hidup.

Baca Juga: Kolaborasi Komunitas Dangdut USA dan Cafe Mampu Menyerap Tenaga Kerja

Dikutip priangantimurnews.com dari akun youtube Habib Novel Alaydrus, ada dua cara yang harus dilakukan untuk melunasi hutang.

1. Niat saat berutang

Seseorang kalau ingin utangnya lunas, niatnya harus benar yaitu niat membayar atau melunasi utang tersebut. Jangan ada niat sedikitpun untuk tidak melunasi utangnya.

Sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Imam Ahmad bin Hanbal.

"Barang siapa berutang dan Allah mengetahui bahwa dia mau membayar utang tersebut, maka Allah akan melunaskan utang-utangnya." 

Peran Allah secara langsung akan memberi rezeki dari arah yang tidak terduga hingga seseorang dapat melunasi utang. 

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Youtube Habib Novel Alaydrus


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x