Hadist Tentang Adzan Batas Akhir Makan Sahur: Imsak Bukan yang Tertera dalam Jadwal?

- 13 April 2022, 11:36 WIB
Ilustrasi adzan subuh.
Ilustrasi adzan subuh. /Pikiran rakyat/

PRIANGANTIMURNEWS - Batas akhir makan sahur sebenarnya bukan yang tertera dalam jadwal imsak, melainkan saat adzan subuh berkumandang atau terbit fajar.

Lalu kapan harus mulai berhenti sahur?

Kewajiban dalam berpuasa adalah menahan segala sesuatu yang membatalkan puasa, dari terbit fajar (subuh) hingga terbenamnya matahari (magrib).

Nabi Sallahua'laihiwasallam bersabda:

"Sesungguhnya Bilal mengumandangkan adzan di malam hari, makan dan minumlah sampai Ibnu Umi Maktum mengumandangkan adzan, karena dia tidak beradzan hingga terbit fajar," HR. Bukhari dan Muslim.

Baca Juga: 6 Hal Inilah yang Membuat Laki-laki Insecure dan Memilih Mundur, Yuks Simak!

Dan Allah Berfirman dalam Q.S Al-Baqarah ayat 187 :

وكلوا واشربوا حتى يتبين لكم الخيط الابيض من الخيط الاسواد من الفجر ثم اتموا الصيام الى اليل

"Makan dan minumlah hingga terang, bagimu benang putih dan benang hitam, yaitu fajar. Kemudian sempurnakan puasa itu sampai datang malam," Q.S Al-Baqarah: 187.

Halaman:

Editor: Galih R

Sumber: Instagram @mahfudefendy


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x