Bacaan Niat Puasa Bulan Mulud Latin, Arab, Terjemahan Beserta Artinya

- 28 September 2022, 21:09 WIB
Bacaan doa niat sunnah puasa Mulud bulan Rabiul Awal 1444 Hijriah sebagai peringatan Maulid Nabi dalam Bahasa Arab, Latin, dan Artinya.
Bacaan doa niat sunnah puasa Mulud bulan Rabiul Awal 1444 Hijriah sebagai peringatan Maulid Nabi dalam Bahasa Arab, Latin, dan Artinya. /PEXELS/khats cassim

PRIANGANTIMURNEWS - Tanggal 1 Rabiul Awal 1444 H bertepatan dengan selasa, 27 September 2022 bulan Rabiul Awal merupakan bulan setelah bulan Safar dan sebelum Rabiul Akhir.

Salah satu amalan yang dapat dilakukan umat muslim dibulan Rabiul Awal atau juga sering disebut dengan bulan maulid ialah dengan berpuasa.

Rasulullah merupakan kekasih Allah yang sangat dicintai oleh Nya, maka dari itu kita sebagai umat muslim harus turut mengikuti amalan yang disunnahkan olehNya yaitu berpuasa.

Baca Juga: Jadwal Sholat Kabupaten Garut 29 September 2022, Beserta Lafadz Niat Sholat dan Artinya

Rabiul Awal dikenal juga dengan bulan Maulid yang berarti bulan kelahiran Nabi Muhammad SAW. Rasulullah lahir pada 12 Rabiul Awal di tahun Gajah.

Kelahiran Nabi Muhammad merupakan rahmat bagi alam semesta. Ini pula yang menjadi alasan bulan Rabiul Awal dianggap sebagai bulan kegembiraan dan suka cita.

Umat ​​Islam disunahkan banyak bersalawat kepada Nabi Muhammad di bulan Rabiul Awal ini. Sejumlah amalan juga dapat dilakukan untuk menarik hari kelahiran Rasulullah.

Baca Juga: Catat! Inilah Tanggal Penting Serta Jadwal Puasa Sunnah Bulan Rabiul Awal

Selain itu , jumlah puasa sunah juga dapat dilakukan di bulan Rabiul Awal seperti puasa Daud atau puasa selang sehari, puasa Senin dan Kamis, serta puasa Ayyamul Bidh.

Rasulullah SAW bersabda, “Amal itu diperlihatkan di hadapan Allah pada hari Senin dan hari Kamis. Aku gembira sekali amalku diperlihatkan di saat aku sedang berpuasa.” HR Turmudzi dan selainnya.

Puasa Senin Kamis atau puasa sunnah lainnya boleh dikerjakan, asalkan tidak punya utang puasa Ramadhan tahun lalu.

Jika masih memiliki utang, maka bacaan niat puasa yang didahulukan adalah niat qadha atau mengganti puasa Ramadhan, sementara pahala puasa sunnah otomatis mengikuti.

Baca Juga: Info Jadwal Sholat Kabupaten Ciamis 29 September 2022, Beserta Lafadz Niat Sholat dan Artinya

Niat Puasa Sunnah gabung Puasa Qadha Ramadhan

Jika niat puasa Senin Kamis sekaligus qadha puasa Ramadhan, maka niat yang dibaca sebagai berikut:


نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ قَضَاءِ فَرْضِ شَهْرِ رَمَضَانَ لِلهِ تَعَالَى

Nawaitu shauma ghadin ‘an qadhā’I fardhi syahri Ramadhāna lillâhi ta‘âlâ.


Artinya:

"Aku berniat untuk mengqadha puasa Bulan Ramadhan esok hari karena Allah SWT."

Niat puasa Hari Senin

نَوَيْتُ صَوْمَ يَوْمَ اْلاِثْنَيْنِ سُنَّةً ِللهِ تَعَالَى

Nawaitu Sauma yaumal itsnaini sunnatan lillahi taa'ala

Artinya: Saya niat puasa hari Senin, sunah karena Allah ta'ala

Niat puasa hari Kamis


نَوَيْتُ صَوْمَ يَوْمَ الْخَمِيْسِ سُنَّةً ِللهِ تَعَالَى

Nawaitu sauma yaumal khomiisi sunnatan lillahi ta'ala

Artinya: Saya niat puasa hari Kamis, sunah karena Allah ta'ala.


Niat Puasa Ayyamul Bidh

َوَيْتُ صَوْمَ اَيَّامَ اْلبِيْضِ سُنَّةً لِلهِ تَعَالَى

Nawaitu sauma ayyami bidh sunnatan lillahi ta'ala

Artinya: Saya niat puasa ayyamul bidh, sunah karena Allah ta'ala.

Baca Juga: Gembar Gembor Persiapan Ternyata Zona Degradasi! Rencana Besar RANS Nusantara FC Tak Sesuai Harapan!

Kelahiran Nabi Muhammad merupakan rahmat bagi alam semesta, maka dari itu bulan Rabiul Awal dianggap sebagai bulan kegembiraan dan suka cita.

Kita sebagai umat muslim dapat merayakan kelahiran Nabi Muhammad dengan melaksanakan Sunnah sunnah yang telah beliau ajarkan salah satunya dengan berpuasa.***

Editor: Muh Romli

Sumber: YouTube RIFDA CHAN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah