Perbedaan Lupa dan Lalai dalam Mengerjakan Sholat, Menurut Ustadz Agus Yosep Abdulloh

- 2 April 2023, 12:48 WIB
Ustadz Agus Yosep Abdulloh Ketua Forum Huffazhil Qur'an (FHQ) Provinsi Jawa Barat/Agus Yosep Abdulloh/Ade Ade Advian Achmad/priangatimurnews/PRMN.
Ustadz Agus Yosep Abdulloh Ketua Forum Huffazhil Qur'an (FHQ) Provinsi Jawa Barat/Agus Yosep Abdulloh/Ade Ade Advian Achmad/priangatimurnews/PRMN. /

PRIANGANTIMURNEWS - Manusia adalah makhluk yang sempurna. Tetapi dibalik kesempurnaannya tersebut, manusia mempunyai sifat lupa dan lalai.

Terkadang kita bingung membedakan arti dari kata lupa dan lalai tersebut.

Berikut priangantimurnews.pikiran- rakyat.com  akan membahas perbedaan dari lupa dan lalai dalam mengerjakan sholat menurut Ketua Forum Huffazhil Qur'an (FHQ) Provinsi Jawa Barat Ustadz Agus Yosep Abdulloh, M.Pd.I melalui pesan elektronik pada Ahad, 2 April 2023 .

Baca Juga: Lima Pekerja Terluka dan sejumlah Rumah Warga Rusak Akibat Ledakan Kilang Pertamina di Dumai

Menurut Ustadz Agus Yosep Abdulloh lupa adalah meninggalkan sesuatu tanpa dengan sengaja. Sementara lalai adalah seseorang yang meninggalkan sesuatu karena keinginannya sendiri.

“Perbedaan lalai dan lupa adalah, lalai itu meninggalkan sesuatu karena pilihan sendiri. Sementara lupa adalah meninggalkan sesuatu karena tanpa kesengajaan.” ujar Ustadz Agus.

Lebih lanjut, Ustadz Agus memaparkan mengenai firman اَللّهُ SWT yang berkaitan dengan lupa dan lalai.

"Ada firman اَللّهُ SWT mengenai lalai dan lupa yakni Qur'an Surat Al A'raf ayat 205 yakni 'Dan janganlah kamu termasuk dari orang-orang yang lalai' dan 'Janganlah kamu termasuk dari orang-orang yang lupa'," ujar Agus.

Baca Juga: Lima Pekerja Terluka dan sejumlah Rumah Warga Rusak Akibat Ledakan Kilang Pertamina di Dumai

Masih menurut Ustadz Agus, orang yang lalai beribadah kepada اَللّهُ SWT akan dikenai ancaman dan siksaan. Sementara orang yang lupa tidak dihukum hukuman apa-apa.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Ustadz Agus Yosep Abdulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x