Lailatul Qadar, Malam Seribu Bulan yang Didambakan Umat Muslim Untuk Bisa Meraihnya

- 31 Maret 2024, 08:36 WIB
Ketua FORDA (Forum Da'i Muda) Kota Tasikmalaya, Ustadz Agus Yosep Abdulloh, M.Pd./Ade Advian Achmad/priangantimurnews/PRMN.
Ketua FORDA (Forum Da'i Muda) Kota Tasikmalaya, Ustadz Agus Yosep Abdulloh, M.Pd./Ade Advian Achmad/priangantimurnews/PRMN. /

PRIANGANTIMURNEWS - Bulan Ramadhan sudah memasuki hari ke 20. Itu artinya tinggal 10 hari lagi kita menjalani ibadah puasa di Bulan Suci penuh ampunan dan berkah ini.

Di sepuluh malam terakhir Bulan Ramadhan tersebut ada suatu malam yang dikenal sebagai malam Lailatul Qadar.

Malam Lailatul Qodar adalah Malam yang lebih baik dari Seribu Bulan. Bila dihitung tahun setara dengan 83 Tahun lebih 3 Bulan.

Keutamaan malam Lailatul Qadar di paparkan oleh Ketua Forda (Forum Da'i Muda) Kota Tasikmalaya Ustadz Agus Yosep Abdulloh, M.Pd kepada priangantimurnews.pikiran-rakyat.com pada Sabtu, 30 Maret 2024.

Baca Juga: Arisan Tangan Suci Petik Berkah Ajak Bukber dan Santuni Anak Yatim, Ini Pahalanya

"Pada malam Lailatul Qodar kita sangat di anjurkan untuk Qiyamullail, membaca Alquran serta membaca Do'a yang di ajarkan oleh Rasulullah SAW," ujar Ustadz Agus Yosep Abdulloh atau karib disapa Ustadz AYA ini.

Ustadz muda yang telah telah bersertifikat MUI Pusat ini menjelaskan bahwa
di dalam kitab Syarah 'Uqudul Juman' dijelaskan tentang salah satu amalan pada  Lailatul Qodar  yaitu Sholat Lailatul Qodar.

"Sholat Lailatul Qodar adalah Sholat yang di lakukan pada sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan. Adapun Sholat Lailatul Qodar ini di lakukan setelah Sholat Taraweh dengan empat roka'at dan dua kali salam.
Tatacara melaksanakan Sholat Lailatul Qodar adalah tiap-tiap Rokaat membaca Surat Alfatihah 1 kali, Membaca Surat At-Takatsur 1 kali dan Surat Al-Ikhlas 3 kali,"  jelas Ustadz AYA.

Baca Juga: Ormas Maksa Minta THR Idulfitri ke Pengusaha akan Ditindak Tegas, Ini Pernyataan Polda Metro Jaya

Halaman:

Editor: Rahmawati Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x