Sempat Diblokir oleh Kominfo, Paypal Akan Lakukan Pendaftaran PSE

2 Agustus 2022, 18:14 WIB
Tangkapan Layar paypal.com yang diblokir pemerintah /paypal.com/


PRIANGANTIMURNEWS- Paypal akan lakukan pendaftaran PSE agar Kominfo tak memblokir platform dompet digital tersebut.

Pasalnya, Paypal adalah salah satu dompet digital yang sangat dibutuhkan oleh freelancer di Indonesia.

Paypal menjadi salah satu aplikasi transaksi keuangan secara digital dan ruang lingkupnya seluruh dunia.

Baca Juga: Pimpinan Al-Qaeda Ayman Al-Zawahiri Dikabarkan Tewas Dalam Serangan Drone AS

Banyak freelancer Indonesia yang menggunakan platform ini terutama dalam menerima pembayaran kerjanya.

Pemblokiran Paypal oleh Kominfo pun menuai banyak kontra lantaran menghancurkan pekerjaan para freelancer.

Namun, Kominfo pun memberikan tambahan waktu bagi Paypal hingga tanggal 5 Agustus 2022 kepada masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Biodata Pemain Panggilan Lengkap Dengan Umur, Akun Instagram

Hal ini bertujuan agar masyarakat yang masih memiliki uang di Paypal untuk segera dilakukan penarikan.

Namun, setelah pemblokiran tersebut, Kominfo optimis kalau Paypal akan segera melakukan pendaftaran PSE.

Melansir dari antaranews, Juru Bicara Kementerian Kominfo Dedy Permadi mengatakan kalau Paypal sudah memberikan komitmen akan melakukan pendaftaran.

Baca Juga: Masih Ingat Kasus Binary Option Binomo? Begini Kelanjutannya

“Pihak Paypal telah menyampaikan komitmen untuk melakukan pendaftaran dalam waktu dekat. Kami optimistis Paypal akan segera melakukan pendaftaran dalam waktu dekat," kata Dedy.

Jika pendaftaran sudah selesai dan diterima oleh Kominfo maka masyarakat Indonesia tak perlu khawatir lagi menggunakan Paypal.

Karena jika sudah melakukan pendaftaran, maka aplikasi tersebut tidak akan diblokir oleh pemerintah.

Baca Juga: Biodata dan Profil Lengkap Kevin Sanjaya, Atlet Bulu Tangkis yang Tengah Berulang Tahun Hari ini

Freelancer atau yang berhubungan dengan keuangan luar negeri bisa bernafas lega dengan pengumuman ini.

Namun, masih harus dinantikan juga kapan Paypal akan terdaftar di PSE Kominfo lantaran ada batas waktu juga yang diberikan.

Selain Paypal, Steam dan Epic Games juga saat ini sudah mulai bisa diakses kembali karena sudah ada komunikasi antara mereka dengan Kominfo.

Paypal Akan Lakukan Pendaftaran PSE menjadi salah satu kabar yang menggembirakan terutama bagi freelancer yang memiliki klien dari luar negeri. ***

 

Editor: Muh Romli

Sumber: Antara

Tags

Terkini

Terpopuler