Kecelakaan Kerja di Indonesia Masih Tinggi, Menaker Canangkan Bulan K3

- 12 Januari 2021, 23:28 WIB
MENTERI Tenaga Kerja, Ida Fauziyah
MENTERI Tenaga Kerja, Ida Fauziyah /ANTARA FOTO/

PRIANGANTIMURNEWS - Kecelakaan kerja di Indonesia masih tinggi.

Untuk itu Menaker rencananya akan melakukan pencanangan bulan K3.

Menurut Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah merujuk data BPJS Ketenagakerjaan, pada tahun 2019 terdapat 114 ribu kasus kecelakaan kerja.

Baca Juga: 26 Korban Longsor Cimanggu Belum Ditemukan, Bupati Sumedang Tetapkan Darurat Longsor

Tahun 2020 angka ini meningkat, di mana pada rentang Januari hingga Oktober 2020, BPJS Ketenagakerjaan mencatat terdapat 177 ribu kasus kecelakaan kerja," kata Menaker saat pencanangan Bulan K3 Nasional,  yang dipusatkan di Kilometer Nol, Sabang, Provinsi Aceh, Selasa (12/1/2021).


Seperti diketahui, setiap tahun, Indonesia memperingati Bulan K3 Nasional pada 12 Januari sampai 12 Februari.

Bulan K3 Nasional Tahun 2021 mengusung tema "Penguatan Sumber Daya Manusia Yang Unggul Dan Berbudaya K3 Pada Semua Sektor Usaha." 

Baca Juga: Lokasi Longsor Sumedang Selain Rawan Longsor Juga Rentan Gerakan Tanah


Dikutip Priangantimurnews dari Pikiran Rakyat, Menaker menyebut bahwa tema peringatan Bulan K3 Nasional Tahun 2021 menjadi semangat dan langkah awal seluruh stakeholder ketenagakerjaan untuk membudayakan kesadaran budaya K3 di semua sektor industri, guna meminimalkan kecelakaan kerja.

"Tema ini menjadi sangat relevan sebagai upaya mengingatkan dan mendorong secara bersama-sama untuk menerapkan budaya K3," kata Menaker.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x