Bendungan Tukul Pacitan Menjadi Sumber Pengairan, Presiden Jokowi: Mengairi 600 Hektare Sawah

- 14 Februari 2021, 19:38 WIB
Presiden Joko Widodo
Presiden Joko Widodo /Instagram @Jokowi/

 

PRIANGANTIMURNEWS- Bendungan Tukul di Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, telah diresmikan langsung oleh Presiden Joko Widodo. Minggu, 14 Februari 2021.

Dikutip dari unggahan Instagram Jokowi pada Sabtu, 13 Februari 2021. Dalam caption-nya ia menuliskan.
 
"Saya bertolak menuju Jawa Timur hari ini, hendak meresmikan salah satu Proyek Strategis Nasional yaitu Bendungan Tukul di Pacitan" ucapnya.
 
 
Menurutnya, bendungan tersebut merupakan proyek strategis Nasional yang akan berdampak kepada beberapa sektor.
 
"Bendungan ini satu dari sekian bendungan yang kita kerjakan dalam enam tahun," kata Jokowi pada caption-nya. Minggu, 14 Februari 2021.
 
Melalui Cuitan akun Twitter @jokowi, ia juga mengatakan. Bendungan Tukul di Pacitan, Jawa Timur, yang baru saja saya resmikan ini dibangun untuk pengendalian banjir, penyediaan air baku, dan dapat mengairi 600 ha sawah.
 
"Petani yang dulu hanya sekali menanam padi dan palawija, nantinya bisa dua kali menanam padi dan sekali palawija," katanya.
 

Berdasarkan informasi yang bersumber dari Diskominfo Pacitan, bendungan atau waduk Tukul diisi dengan air bervolume 8,68 juta meter kubik yang bersumber dari kali Telu. Tinggi permukaan air pada bendungan seluas 47,8 juta meter persegi diperkirakan mencapai 70 meter.

Tukul akan lahir dan menjadi kebanggaan bagi seluruh masyarakat Pacitan yang notabene berada di pesisir selatan pulau Jawa yang terkenal selalu kering saat musim kemarau, Mega proyek yang menelan anggaran APBN senilai Rp900 miliar tersebut dikatakan mampu mengairi air bersih hingga 300 liter perdetik.***

Sumber: Twitter Joko Widodo dan Diskominfo Pacitan

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x