Innallahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, Gubernur Jatim Khofifah Turut Berduka Atas Meninggalnya Ibu Mertua SBY

- 21 September 2021, 12:46 WIB
  Gubernur Jatim Khofifah Turut Berduka Atas Meninggalnya Sri Sunarti Hadiyah
Gubernur Jatim Khofifah Turut Berduka Atas Meninggalnya Sri Sunarti Hadiyah /Instagram @khofifah.ip/

PRIANGANTIMURNEWS – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengabarkan berita duka atas meninggalnya ibu Ageung atau Hj. Sri Sunarti Hadiyah, yang merupakan Ibu mertua Presiden RI ke-VI Susuilo Bambang Yudhono.

Kabar duka ini ia sampaikan melalui unggahan akun Instagramnya pada Selasa 21 September 2021.

Diketahui, Sunarti Sri Hadiyah Sarwo Edhie Wibowo binti Danu Sunarto, telah dinyatakan meninggal dunia pada Senin 20 September 2021, pukul 17.45 WIB di Jakarta.

Baca Juga: Irjen Napoleon: Siapapun Boleh Menghina Saya, Tapi Tidak dengan Allah, Rasulullah dan Al Quran

“Innalillahi wa inna ilaihi roji'uun, Kami menyampaikan turut berduka cita atas wafatnya Ibu Ageng (Hj. Sri Sunarti Hadiyah / Ibu Sarwo Edhie Wibowo), Ibu mertua Presiden RI Ke-VI Bapak Susilo Bambang Yudhoyono,” tulis Khofifah, dikutip priangantimurnews.com dari Instagram @khofifah.ip Selasa 21 September 2021.

Selain itu, Khofifah juga memanjatkan doa, semoga semua amal ibadah almarhumah dapat diterima oleh Allah SWT.

“Semoga semua amal ibadah almarhumah diterima Allah dan khilafnya diampuni Allah SWT, dilapangkan kuburnya dan dimasukan ke Surga-Nya serta keluarga yang ditinggal diberi kesabaran dan ketabahan, senantiasa dalam lindungan Allah SWT. Aamiin,” ujarnya.

Baca Juga: Bantu Masyarakat Kodim 0612 Tasikmalaya Laksanakan Baksos Operasi Katarak Gratis

Sementara itu, kabar meninggalnya Sunarti Sri Hadiyah Sarwo Edhie Wibowo binti Danu Sunarto, ibunda almarhumah Bu Ani Yudhoyono ini juga pertama kali diungkapkan oleh sang cucu, Agus Yudhoyono (AHY).

Putara mantan  Presiden RI ke-VI Susuilo Bambang Yudhono ini mengumumkannya melalui unggahan akun Instagramnya, Senin 20 September 2021.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Instagram @khofifah.ip


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah