Hari Libur Malulid Nabi Digeser, Cek Tanggal Merah dan Hari Besar Nasional di Bulan Oktober 2021

- 6 Oktober 2021, 08:37 WIB
Ilustrasi tanggal merah bulan Oktober 2021.
Ilustrasi tanggal merah bulan Oktober 2021. /Instagram @lismapeduli/

PRIANGANTIMURNEWS- Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di lakukan pada tanggal 12 Robiul Awal atau tanggal 19 Oktober 2021.

Pada tahun 2021 ini, terjadi pergeseran hari libur nasional, yakni Maulid Nabi SAW, yang jatuh pada tanggal 20 Oktober 2021.

Sebelumnya, hari libur Maulid Nabi Muhammad SAW jatuh pada tanggal 19 Oktober 2021, namun kini diubah menjadi tanggal 20 Oktober 2021.

Terjadinya pergeseran hari libur tersebut tertuang pada Surat Keputusan bersama Mentri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, serta Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 712, 1, dan 3 Tahun 2021 tentang Perubahan Kedua atas Keputusan Bersama Menag, Menaker, Menpan dan RB Nomor 642, 4, dan 4 Tahun 2020 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama.

Baca Juga: Yakinkan PON XX Papua Cluster Timika Aman, Danrem 174 Merauke Cek Pasukan Pengamanan

Adapun alasan pemerintah mengeser hari libur Maulid Nabi adalah sebagai bentuk upaya pencegahan penyebaran dan antisipasi munculnya klaster baru Covid-19.

Perubahan hari libur dan cuti bersama ini diharapkan bisa mengurangi mobilitas dan potensi penularan Covid-19.

Tanggal merah bulan Oktober 2021.

Tanggal merah pada Oktober 2021 hanya terdapat satu hari tanggal merah saja, yaitu pada tanggal 20 Oktober 2021 atau bertepatan dengan hari Maulid Nabi Muhammad SAW.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah