Wakil Ketua DPR Sufmi Minta Tuntaskan Dugaan Keterlibatan Mafia Terkait Kelangkaan dan Mahalnya Minyak Goreng

- 23 Maret 2022, 16:16 WIB
Ilustrasi minyak goreng.
Ilustrasi minyak goreng. /Sekretariat Kabinet RI

PRIANGANTIMURNEWS- Kelangkaan dan masih mahalnya harga minyak goreng saat ini di masyarakat dikritik Wakil Ketua DPR RI Koordinator Bidang Ekonomi dan Keuangan Sufmi Dasco Ahmad.

Menurutnya semua berbagai pihak terkait harus segera menuntaskan dugaan keterlibatan mafia. Terkait kelangkaan dan mahalnya minyak goreng di masyarakat.

"Saya pikir tidak perlu digembar-gemborkan. Tangkap saja langsung kalau menurut saya," kata dia, Rabu 23 Maret 2022 dikutip dari ANTARA.

Hal itu menyikapi pernyataan Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi yang akan mengungkap keterlibatan dugaan mafia.

Baca Juga: Dinda Hauw Keguguran, Ikhlaskan Kepergian Janin Kembarnya

Terlebih yang mengakibatkan mahal dan langkanya harga minyak goreng dari sebelumnya.

Sebelumnya Mendag juga telah mengemukakan pihaknya telah menyerahkan kepada pihak kepolisian soal dugaan mafia minyak goreng.

Sufmi berpendapat pengumuman terkait mafia yang menjadi dalang kelangkaan minyak goreng tidak diperlukan, melainkan sebaiknya langsung ditangkap oleh aparat.

Pihaknya sepakat dengan anggapan langka dan mahalnya minyak goreng saat ini berkaitan dengan praktik-praktik mafia.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah