Siap-siap, Jokowi Sebut Kalkulasi Harga BBM akan Disampaikan Hari ini, Kapan Penerapannya?

- 2 September 2022, 16:36 WIB
Jokowi sempat sebut ada wacana kenaikan harga BBM.
Jokowi sempat sebut ada wacana kenaikan harga BBM. /Youtube/Sekretariat Presiden./

PRIANGANTIMURNEWS- Presiden Jokowi sampaikan perhitungan mengenai penyesuaian harga BBM bersubsidi, akan disampaikan hari ini Jumat 2 September 2022. 

Sebagaimana informasi tersebut diperoleh dari unggahan channel YouTube Sekretariat Presiden Jumat, 2 September 2022, setelah Jokowi menyalurkan bantahan sosial tambahan pengalihan subsidi BBM berupa bantuan langsung tunai (BLT) dan melakukan kunjungan kerja di Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku.

"Untuk (kenaikan harga-red) BBM-nya semuanya masih dikalkulasi, dan hari ini akan disampaikan kepada saya mengenai hitung-hitungan dan kalkulasinya ya," ungkapnya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Jefri Nichol, Aktor Terkenal Disebut Angkat Suara Terkait Putri Candrawathi Tidak Ditahan

Akan tetapi, mengenai pelaksanaan penerapan harga baru dari BBM bersubsidi ini belum disampaikan secara pasti oleh Jokowi.

Pemerintah sebelumnya telah mengumumkan, akan ada penyesuaian harga terhadap BBM bersubsidi berjenis Pertalite dan Solar. 

Hal ini dikarenakan minyak dunia mengalami kenaikan yang cukup signifikan, sehingga beban APBN untuk membayar subsidi BBM ini dirasa sudah terlalu berat. 

Baca Juga: BERHASIL MENDUDUKI TAHTA FERDY SAMBO! Intip Prestasi, Karir dan Harta Kekayaan Irjen Pol Syahar Diantono

Di samping itu, Pemerintah juga telah mengumumkan akan mengalihkan subsidi BBM ini untuk dibagikan kepada masyarakat melalui bantalan sosial tambahan. 

Halaman:

Editor: Galih R

Sumber: Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x