Banjir hingga Tanah Longsor melanda Sumbar, Hujan Lebat sebabkan 5 korban di Padang Pariaman

- 24 Januari 2023, 09:25 WIB
Kondisi salah satu rumah warga yang terendam banjir di Padang Pariaman, Sumatera Barat akibat curah hujan dengan intensitas tinggi menerpa tang daerah itu, sejak Senin sore hingga malam./Antara
Kondisi salah satu rumah warga yang terendam banjir di Padang Pariaman, Sumatera Barat akibat curah hujan dengan intensitas tinggi menerpa tang daerah itu, sejak Senin sore hingga malam./Antara /

PRIANGANTIMURNEWS - Curah hujan tinggi belakangan ini melanda sejumlah wilayah di Sumatera.

Curha hujan tinggi salah satunya terjadi di Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat.

Curah hujan tinggi, menimbulkan bencana hidrometeorologi di daerah tersebut seperti banjir dan tanah longsor.

Baca Juga: Kemenang Turunkan Paket Layanan Haji 30 Persen, Ini Penjelasannya

Tak hanya itu setelah turun hujan lebat secara intens juga menyebabkan tumbangnya pohon-pohon besar di wilayah tersebut.

Hujan lebat yang terjadi sejak Senin, 23 Januari 2022 tersebut dilaporkan telah mengguyur sebagian besar wilayah Padang Pariaman saat sore hari.

Sehingga bencana tersebut akhirnya terjadi pada Senin malam, 23 Januari 2023. Diakibatkan oleh curah hujan yang tinggi tersebut.

Budi Mulya, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Padang Pariaman melaporkan dari Parik Malintang pada Senin, 23 Januari 2023 membenarkan beberapa bencana hidrometeorologi terjadi saat itu.

Baca Juga: Ingin Produktivitas Meningkat Lebih Cepat dan Lebih Baik! Ini Tips yang Harus Dilakukan

"Berdasarkan data yang masuk hingga pukul 18.40 WIB ada sejumlah bencana alam menerpa Padang Pariaman pada hari ini. Kami masih melakukan pendataan," ungkapnya

Budi pun menambahkan bahwa bencana terjadi memang diakibatkan oleh intensitas curah hujan cukup tinggi yang tengah mengguyur sebagian besar dari wilayah Padang Pariaman sejak Senin sore.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x